Tak Perlu Khawatir Ibu Lebih Mudah Stres Saat Mengurus Anak, Ini Tips yang Bisa Buat Stay at Home Moms Happy

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Rabu, 22 Januari 2020 | 08:24 WIB
ilustrasi ibu lebih mudah stres saat mengurus anak (freepik)

Nakita.id - Kondisi ibu lebih mudah stres saat mengurus anak biasanya disebut-sebut akibat seorang perempuan hanya mengurus rumah tangga dan anak-anak tanpa kegiatan lain.

Perspektif tersebut biasanya menyerang para Moms yang memilih menjadi ibu rumah tangga dan tidak punya pekerjaan atau kesibukan di luar rumah.

Memang rasa letih seorang Moms yang mengurus rumah tangga sebagian besar dirasakan.

Baca Juga: Tak Pernah Bantu Istri Mengurus Anak, Ini Alasan Sammy Simorangkir

Namun rupanya, ada tips agar Moms tidak bosan dan tidak stres ketika diharuskan menjadi ibu rumah tangga lho.

Mengutip dari Verywellfamily.com, berikut cara meminimalisasi stres dan menghindari rasa letih sebagai ibu rumah tangga.

Hindari Toxic atau Orang yang Merugikan

Baca Juga: Sibuk Mengurus Anak Tanpa Sempat Perawatan? Lakukan 5 Langkah Ini Sebelum Tidur Agar Wajah Awet Muda

Untuk mendukung sebagai Moms yang happy, Moms harus selalu berpikir dan bertindak positif.

Dua perilaku tersebut tentunya dipengaruhi oleh lingkungan juga lho Moms.

Bergaul dengan orang-orang yang memiliki positif mind akan membentuk seseorang memiliki pikiran dan sikap yang positif pula.

Maka agar Moms bahagia, Moms juga harus menghindari orang-orang yang memiliki perangai negatif.

Tidak ada salahnya memilih bergaul dengan orang yang positif dan menguntungkan agar hidup selalu bahagia tanpa mendengar berbagai komentar negatif yang akhirnya akan membuat pikiran stres.

Baca Juga: Tak Melulu Bikin Kantong Kering, 3 Kegiatan di Rumah Berikut Ini Bisa Jadi Pilihan Moms untuk Me Time

Lalu bagaimana dengan mertua atau orangtua yang kadang membuat pusat stres muncul?

Untuk sementara waktu, Moms bisa menjaga jarak berkumpul bersamanya saat merasa lelah atau stres.

Terlalu dekat dan sering cerita dengan mertua dan orangtua bisa jadi pemicu Moms makin stres lho.

Baca Juga: 8 Ide 'Me Time' Efektif untuk Moms Meski dalam Waktu yang Singkat

Temukan Hal yang Disuka

Sebaliknya, Moms harus dekat dengan orang-orang yang Moms anggap dapat menjadi pendukung Moms untuk terus positif dan happy.

Bisa jadi melalui tetangga, teman bermain, teman ke salon, teman olahraga, atau bahkan ibu dari teman-teman sekolah si Kecil.

Dengan berkumpul bersama dan melakukan hal positif, maka Moms terhindar dari rasa stres saat menjadi ibu rumah tangga

Prioritaskan Diri Sendiri

Sebagai ibu, akdang Moms lupa membahagiakan diri sehingga mengabaikan keperluan diri sendiri.

Hindari hal tersebut yuk Moms!

Baca Juga: Ini KonMari, Seni Merapikan Rumah ala Jepang untuk Stay At Home Moms

Meski anak dan urusan rumah menjadi hal utama, tapi jangan mengabaikan diri sendiri.

Dengan merawat diri sendiri, Moms pasti lebih nyaman dan juga semangat untuk mengurus hal lain yang kadang melelahkan.

Bukan berarti harus melakukan berbagai hal agar diri sendiri bahagia ya Moms, akan tetapi Moms tetap harus meluangkan waktu untuk me time.

Sekadar pergi ke salon, menyalurkan hobi, kursus, dan juga membeli barang kesukaan akan menjadi semangat diri sendiri melakukan berbagai hal.

Mudah bukan Moms caranya? Dijamin, Moms tetap happy meski sebagai ibu rumah tangga.