Nakita.id - Kadang kala vitamin diperlukan untuk pertumbuhan, daya tahan, dan regenerasi sel tubuh.
Tak hanya itu, beberapa vitamin juga berperan penting dalam perkembangan otak dan pancaindra anak dalam masa pertumbuhan.
Lantas, pernahkah Moms bertanya-tanya kapan waktu yang tepat untuk mengonsumsi vitamin?
BACA JUGA: Mengenal Kanker Kolerektal, Pembunuh Nomor 3 yang Sering Diabaikan
Nah, ada beberapa alasan yang dapat Moms pertimbangkan untuk mengonsumsi vitamin di pagi hari atau malam hari.
Dilansir livestrong.com, beberapa pertimbangan ini dilihat dari reaksi vitamin pada masing-masing waktu.
Misalnya, untuk mengonsumsi vitamin di pagi hari.
Beberapa orang mengaku mengalami masalah tidur di malam hari setelah mengonsumsi multivitamin sebelumnya.
Oleh karena itu, mereka pun memilih untuk mengonsumsi multivitamin di pagi hari.
Ternyata, pengakuan beberapa orang tersebut juga pernah menjadi sebuah topik pembahasan dalam sebuah penelitian.
BACA JUGA: Beberapa Fakta Menarik Tentang Bayi Yang Lahir di Bulan April Menurut Riset