Nakita.id - Menjadi orangtua bukanlah tugas yang mudah, selain memastikan kebutuhannya terpenuhi satu hal yang tak kalah penting yaitu kebahagiaan.
BACA JUGA: Anaknya Jadi Pitak Setelah Dicukur, Zaskia Adya Mecca Laporkan Barbershop ini ke Hanung Bramantyo
Seringkali, orangtua menganggap mainan berlimpah sudah membuat anak bahagia.
Apakah benar? Ternyata, ini dia Moms ciri yang menandakan Si Kecil bahagia dalam tumbuh kembangnya.
BACA JUGA: Berbahagialah Moms Bila Si Kecil Koleksi Boneka dan Bermain Peran, Ini Manfaatnya!
Berani berantakan
Di masa tumbuh kembangnya, anak cenderung terbuka dengan hal-hal yang ada di sekitarnya.
Anak yang bahagia tak akan ragu berinteraksi dengan orang baru dan bermain sesuatu yang mengotori dirinya.
Sulit membuatnya tidur
Dengan rasa ingin tahu yang tinggi, Moms akan sulit mengajak tidur Si Kecil yang bahagia dengan hanya sekali ajakan.
Hal ini disebabkan, anak-anak cenderung aktif sehingga tak ingin terikat dengan rutinitas orang dewasa dan memilih bermain.
BACA JUGA: Jangan Biarkan Hujan Halangi Si Kecil Bermain, Lakukan Aktivitas Ini Yuk Moms!