Sudah Lari Sejauh 21 Km, Siswi SD Ini Curhat Sambil Menangis Karena Merasa Dibohongi Saat Juarai Perlombaan : 'Kalau Saya Tahu Tidak Ada Hadiahnya, Saya Tidak Akan Ikut'

By Safira Dita, Kamis, 30 Januari 2020 | 15:30 WIB
Siswi SD curhat sambil menangis karena merasa dibohongi saat juarai lomba lari (Freepik)

Nakita.id - Siswi SD curhat sambil menangis karena merasa dibohongi saat juarai perlombaan lari.

Hal tersebut lantaran sang siswi SD merasa dibohongi setelah sudah lari sejauh 21 km namun tidak mendapat hadiah.

Terlebih, siswi SD tersebut sudah menjuarai perlombaan tersebut namun tidak tahu jika lomba tersebut tidak memberikan hadiah.

Baca Juga: Panduan Perkembangan Anak 9 Tahun yang Normal Terjadi, Injak Masa Remaja Begini Pentingnya Edukasi Seks Pada Buah Hati

Dilansir dari Kompas.com, sosok siswi SD tersebut bernama Asmarani Dongku, siswa kelas VI SD dari Desa Pandiri, Kecamatan Lage, Kabupaten Poso.

Asmarani Dongku mengatakan tahu tidak ada hadiah dalam lomba lari 21 km setelah sampai di garis finis.

Lomba lari 21 kilometer itu diikuti 40 peserta. Lari itu start dari kantor Bupati Poso dan finish di Desa Toyado, Kecamatan Lage.

Baca Juga: Santer Kabar Punya Hubungan dengan Juria Hartmans, Gading Marten Yakinkan Roy Marten Saat Ditanya Soal Pacarnya: 'Cantik Pasti!'