Berkunjung ke Museum Jadi Pilihan #FamilyQuality Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Bersama Rafathar, Ini Manfaatnya Bagi Keluarga!

By Yosa Shinta Dewi, Jumat, 31 Januari 2020 | 20:30 WIB
#FamilyQuality: Raffi Ahmad dan Nagita Slavina ajak Rafathar ke Museum. (instagram.com/raffinagita1717)

Nakita.id - Moms tentu sudah tak asing ya dengan agenda kegiatan keluarga pergi ke museum?

Seperti halnya yang dilakukan keluarga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina.

Sedang berada di Edinburg, Raffi dan Gigi tak absen mengajak Rafathar mengunjungi sebuah museum lokal.

Baca Juga: #FamilyQuality: Bukan Sekedar Senang-Senang, Ajak Anak Beribur Juga Punya Manfaat Tak Terduga Ini

Ternyata kegiatan yang dilakukan Raffi dan Gigi bersama Rafathar pergi ke museum memiliki nilai positif bagi keluarga, lo.

Beberapa nilai yang bisa kita dapat ketika memilih untuk berkunjung ke museum di antaranya sebagai berikut:

#FamilyQuality ke museum.

- Menjalin komunikasi yang aktif pada anak dan orangtua

Ketika menjelajah museum, maka Moms dan Si Kecil tak jarang menemui benda atau objek yang asing.

Dengan begitu, Moms bisa memancing apakah Si Kecil mengetahui benda yang ia lihat.

Dengarkan penjelasan Si Kecil, jika sudah, Moms patut memberi tahu deskripsi benda atau objek yang membuat anak penasaran.

Biasanya deskripsi objek museum ada di letakkan terpisah di antara garis pembatas atau menempel di tembok.

Terjalinnya komunikasi yang aktif antara orangtua dan anak akan mengembangkan kemampuan berbahasa Si Kecil.

Baca Juga: #FamilyQuality: Ryan Delon dan Sharena Ajak Buah Hati Bermain Bersama Hewan Peliharaan, Terlihat Sepele Tapi Punya Segudang Dampak Positif!

Jika kemampuan berbahasa Si Kecil diasah.

Maka Si Kecil akan memiliki bank kosakata yang banyak.

Meredakan stres orangtua dan anak

Tentu, agenda pergi bersama keluarga memang sangat menyenangkan.

Selain itu, Moms dan Si Kecil bisa melepas penat.

Sebab, ketika Moms dan Si Kecil berkunjung ke museum akan mendapat inspirasi.

Misalnya Moms mengunjungi museum seni.

Akan menyenangkan jika Moms mengajak Si Kecil menikmati karya interaktif.

Baca Juga: Andhika Pratama 'Ngedate' dengan Putri Sulungnya untuk #FamilyQuality, Ternyata Ini Sederet Manfaatnya

Tak hanya melihat saja, Moms dan Si Kecil bisa turut bermain.

Menambah wawasan untuk keluarga

Mengunjungi museum ternyata tak hanya membuat hati senang, Moms.

Berkunjung ke museum juga bisa menambah wawasan untuk orangtua dan Si Kecil.

Usahakan pergi ke museum yang berbeda tema ya Moms setiap berkesempatan untuk berkunjung.

Beragamnya jenis museum saat ini bisa menjadi warna tersendiri.

Sebab, Moms dan Si Kecil bisa menentukan akan pergi kemana dan mengeksplor soal apa.

Dengan begitu, Moms bisa mengetahui ketertarikan Si Kecil terhadap museum apa.

Baca Juga: Jangan Dianggap Sepele, Menemani Anak Belajar Ternyata Bisa Menjadi Ajang #FamilyQuality bersama Si Kecil, Berikut Sederet Manfaatnya!

Sebagai informasi, waktu ideal untuk menghabiskan waktu di museum adalah dua jam.

Untuk menghindari kebosanan, ada baiknya Moms memberi jeda untuk ke bagian lain di museum 15 menit kemudian.