Jangan Lupa! Lakukan Ini Ketika Janin Bergerak di dalam Kandungan

By Gazali Solahuddin,Dedeh Kurniasih,Utami Sri Rahayu, Rabu, 13 Desember 2017 | 12:24 WIB
Lakukan ini saat janin bergerak ()

Rasakan bagaimana posisi badan dan kepalanya.

Ungkapkan bagaimana perasaan Mama saat itu.

Baca juga : Pernah Temukan Benjolan di Tangan atau Kaki Seperti Ini? Simak Info Medisnya

• Tentukan dengan rabaan posisi punggung bayi dan bokongnya.

Usaplah dengan jari dan telapak tangan terbuka.

Usap bagian perut dengan melingkar dan sedikit tekanan.

Bisa dengan disenandungkan atau diperdengarkan musik klasik di perut Mama.

• Perdengarkan musik di perut Mama, seperti lagu-lagu klasik dan tradisional, juga ayat-ayat suci.

Hal ini dapat membuat janin tenang. Bacakan cerita-cerita yang mengandung nilai-nilai positif.

Baca juga : Moms Barang-barang Ini Tidak Boleh Dekat Kulkas, Akibatnya Bisa Fatal

• Menjelang persalinan, berikan usapan sentuhan di bagian perut Mama.

Rasakan posisi janin dan lakukan gerakan seperti mengusap tubuhnya secara keseluruhan.

Ajak janin bicara dengan intens dan lembut. Minta pada janin untuk ikut tenang dan relaks sehingga membantu persalinan Mama berjalan lancar.

Ketika janin bergerak dalam kandungan, jangan dibiarkan ya Mam. Usap-usap perut Mama, dan sampaikan kata-kata yang menenangkan.

Narasumber: Dr. Freddy Dinata, SpOG RSIA Ummi Bogor