Momen Berharga Bersama Si Kecil Jangan Sampai Terlewatkan, Berikut Tips Mudah Mengambil Foto Anak dari Fotografer Langganan Para Artis, Rittar Rajagukguk

By Ratnaningtyas Winahyu, Minggu, 2 Februari 2020 | 20:15 WIB
Fotografer profesional, Rittar Rajagukguk memberi tips mengambil foto anak (Freepik.com )

Untuk menjawab hal tersebut, fotografer profesional langganan para artis, Rittar Rajagukguk, pun memberikan beberapa tips mudah saat memotret Si Kecil.

Tips pertama dari Rittar adalah memastikan anak dalam kondisi yang senang.

“Yang pertama anak harus dalam keadaan happy. Nggak boleh ngantuk, nggak boleh lapar,” ujar Rittar saat dijumpai dalam acara ‘Grand Final Cussons Bintang Kecil’, di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (2/2/2020).

Baca Juga: Bukan Hanya Perayaan, Acara Ulang Tahun Ternyata Miliki Manfaat untuk Si Kecil

Selain memastikan kondisi anak, Moms juga perlu memperhatikan pencahayaan.

Apabila Moms tidak memiliki kamera profesional atau yang berharga mahal, Moms bisa mengandalkan cahaya matahari untuk menghasilkan foto yang apik.

Menurut Rittar, waktu terbaik untuk memotret anak dengan bantuan sinar matahari adalah di saat pagi hingga siang hari.

“Yang kedua, karena mungkin kamera yang digunakan bukan kamera profesional atau high end, pake kamera yang ada di rumah.

Baca Juga: Jika Bayi Belum Masuk Panggul, Coba Lakukan Hal Sederhana Ini Agar Moms Lebih Cepat Melahirkan