Nakita.id.- Adam Mohammad Amer, bocah lelaki berusia enam tahun baru-baru ini menjadi viral dalam sebuah video yang membuat banyak orang terkesima dan takjub.
Adam dengan polos dan penuh semangat menceritakan cara kerja pesawat pada pramugari dan pilot pesawat Etihad yang dinaikinya.
Kapten Samer Yakhlef kemudian merekam video Adam saat menjelaskan cara kerja dan fungsi tiap tombol di pesawat seperti dikutip dari situs dream.co.id.
Video ini lalu menjadi viral. Banyak yang kaget dengan kemampuan Adam dalam dalam menjelaskan dan mengerti tentang teknis pesawat yang rumit.
Saking kagumnya dengan Adam, maskapai Etihad sampai mengundangnya untuk mengunjungi Akademi Pelatihan Pilot Etihad.
Adam pun belajar bagaimana menerbangkan pesawat favoritnya, A380 Airbus. Beberapa hari lalu Etihad mengunggah video di situs resminya yang berisi pengalaman Adam saat training menjadi pilot.
Pada hari itu, Adam tampil isitimewa. Sebuah seragam pilot khusus disiapkan Etihad untuknya. Berukuran mini, lengkap dengan lambang pangkat di dada dan pundak. Ia pun langsung mempelajari bagaimana menerbangkan A380 Airbus di simulator.
" Ayo kita mulai!" bak pilot sungguhan, Adam dengan sangat antusias mengikuti simulasi.
Selama simulasi, Adam berhasil menerbangkan pesawat virtual dan mendaratkannya dengan aman dengan didampingi seorang trainer.
Dalam videonya, pihak maskapai menuliskan pesan " Kapten Adam, semoga mimpimu dapat terbang dengan tinggi!" (*)
(Soesanti Harini H / nakita.id)