Jadi Pebulutangkis Handal, Ini Makanan Sehat Ala Anthony Sinisuka Ginting!

By Shevinna Putti Anggraeni, Minggu, 15 April 2018 | 08:30 WIB
Makanan Sehat Ala Anthony Sinisuka Ginting (instagram/@sinisukanthony)

Nakita.id - Anthony Sinisuka Ginting, atlet kebanggan Indonesia yang merupakan penerus dari Taufik Hidayat.

Ia adalah atlet bulu tangkis tunggal putra yang beberapa kali mewakili Indonesia dalam kejuaraan bergengsi.

Atlet sapaan Ginting ini sudah menggeluti olahraga bulu tangkis sejak duduk di bangku SD.

BACA JUGA: Tengok Pesona Wilda Siti, Kecantikan Atlet Voli Hijabers Ini Menyejukkan Hati

Ginting sebagai atlet bulu tangkis Indonesia cukup memiliki banyak prestasi pada cabang olahraga ini.

Namanya digadang-gadang sebagai atlet yang akan kembali mewakili Indonesia pada Asian Games 2018 mendatang.

Jelang Asian Games 2018 beberapa bulan lagi, Ginting cukup terlihat berlatih keras.

Tak hanya giat berlatih bulu tangkis agar semakin lihai ketika berlaga.

Ginting juga sangat menjaga asupan makanannya sehari-hari menjelang Asian Games 2018.

BACA JUGA: Penuh Haru, Begini Suasana Pengajian Syahnaz Sadiqah Jelang Menikah

Sarapan Ginting Setiap Minggu

Seperti yang terlihat di instagramnya, beberapa kali ia mengunggah menu sarapannya di instagram.

Ia memilih oatmeal dan buah-buahan dengan variasi yang selalu berbeda sebagai menu sarapannya.

Nampaknya ia mengonsumsi makanan sehat tersebut setiap hari Minggu, karena setiap postingannya ia selalu mengucapkan "Happy Sunday".

Di luar itu, oatmeal yang menjadi pilihan menu sarapan Ginting setiap Minggu ternyata memiliki banyak manfaat.

Oatmeal menjadi salah satu makanan berserat, yang sering direkomendasikan untuk diet.

Oatmeal dikemas dengan protein penuh serat dan rendah lemak.

BACA JUGA: Penampilan Popon 'Dunia Terbalik' di Bridal Shower Syahnaz Curi Perhatian, Aslinya Imut!

Makanan Sehat Ala Atlet Bulutangkis Ginting

Hal itu dirancang untuk meningkatkan energi bagi yang sedang menjalankan proses penurunan berat badan.

Tak hanya bermanfaat untuk menurunkan berat badan, oatmeal pun bermanfaat untuk menurunkan kadar kolesterol.

Oatmeal merupakan makanan berserat tinggi yang juga baik untuk kesehatan jantung, Moms.

Jika tidak terbiasa, makan oatmeal mungkin terasa aneh dan tidak enak.

Tapi ternyata memakan oatmeal sebagai sarapan memiliki banyak manfaat lo, Moms.

BACA JUGA: Usai Heboh Diberitakan Selingkuh, Begini Kabar Deni Atlet Angkat Besi

Ginting Konsumsi Buah-buahan

Secangkir oats mengandung 5 gram protein dan 4 gram serat yang membantu penggunaan gula tubuh Moms dan membantu menahan rasa lapar.

Studi juga menghubungkan peningkatan asupan serat makanan dengan berat badan rendah, kadar kolestrol, dan risiko diabetes tipe 2.

Oatmeal kaya akan mineral baik untuk tubuh Moms.

Jika Moms rutin mengonsumsi oatmeal akan cenderung mengurangi rasa ingin ngemil tiap pagi dalam satu bulan.

Seperti yang diketahui ngemil justru membuat berat badan semakin bertambah.