Nakita.id - Bagi Moms yang baru hamil pasti ingin mengetahui makanan ibu hamil trimester 1.
Makanan ibu hamil trimester 1 jadi penting karena mempengaruhi kesehatan Moms dan janin.
Lantas apa saja makanan ibu hamil trimester 1 agar menjaga kesehatan Moms dan janin?
Pada trimester pertama, janin sedang membentuk organ vital seperti jantung, otak, alat indra, dan persarafan.
Melansir Tabloid Nakita Edisi 896, dr. Rino Andriya, SpOG, CHt, MNLP mengungkapkan beberapa makanan serta pola makan tepat untuk menjaga kehamilan tetap sehat.
Secara umum, ibu hamil membutuhkan asupan kalori (karbohidrat dan lemak), protein, mineral dan vitamin untuk kesehatan ibu dan janin.