Berawal Ikut Kegiatan Pramuka Tapi Berakhir Tragis, Siswi Ini Ungkap Kejadian Sebenarnya 'Saya Mau Menyelamatkan Diri Tapi Terseret Arus Air'

By Gabriela Stefani, Sabtu, 22 Februari 2020 | 08:33 WIB
Kesaksian siswi SMP 1 Turi yang menjadi korban terseret arus sungai. (BNPB)

Salma ungkapkan kegiatan susur sungai tersebut dilakukan mulai pukul 14.30 WIB dengan cuaca gerimis dan arus sungai tampak normal.

Namun arus mulai mendadak deras dari ketika dirinya dan teman-teman tengah berada di tengah-tengah sungai.

Baca Juga: Bak Menuai Apa yang Ditabur, Akibat dari Kebaikannya Menjadi Donatur, Ashraf Sinclair Tak Henti-hentinya Didoakan Anak Yatim: ‘Semoga Pak Ashraf Baik-baik Saja Di Sana’

"Ketika kami sampai di tengah-tengah sungai, jalan di sungai sudah sekitar setengah jam, tiba-tiba ada arus besar dari arah utara atau atas," ujar Salma kepada tribunnews.com.

Malangnya, Salma justru tengah berdiri di tempat datangnya arus deras sehinga menyebabkan dirinya terseret arus air.

Ia mengaku sempat mencoba menyelamatkan diri sendiri tetapi mengalami kesusahan akibat arus yang deras.

Baca Juga: Bak Pertanda, Ashraf Sinclair Titip Pesan Menyentuh pada Ustaz Ini, Ada Rencana Mendiang Suami BCL yang Belum Kesampaian

"Saya mau menyelamatkan diri tapi terseret arus air. Mau pegang batu tapi tidak bisa karena arus besar. Kemudian ada kakak-kakak yang menyelamatkan saya. dibawa ke batu-batu tebing," ujar Salma.

Akibat kejadian tersebut, Salma mendapati beberapa luka pada kaki akibat terbentur batu ketika menyelamatkan diri.