9 Siswa SMP Tewas dalam Tragedi Susur Sungai di Sleman, Ahli Beri Komentar Menohok Ini

By Riska Yulyana Damayanti, Sabtu, 22 Februari 2020 | 15:03 WIB
Salah satu korban tragedi susur sungai telah dimakamkan keluarga (Tribun Jogja/Hasan Sakri)

Nakita.id - Sebuah kejadian miris baru saja terjadi di daerah Sleman, Yogyakarta.

Seorang dosen Sumber Daya Air dan Sungai Fakutas Teknik Universitas Gadjah Mada (UGM) Agus Maryono, turut menangapi musibah yang terjadi.

Seperti yang dikabarkan, Jumat (21/2/2020), ratusan siswa SMPN 1 Turi, Sleman hanyut saat mengikuti kegiatan susur sungai di Sungai Sempor, Dusun Dukuh, Desa Donokerto, Kecamatan Turi, Kabupaten Sleman.

Sontak hal itu membuat banyak orang heboh dan geger.

Baca Juga: Kisah Heroik Siswa Bertaruh Nyawa Selamatkan Teman, Ceritakan Kronologi Tragedi Susur Sungai di Sleman: 'Ada yang Tengelam Terguling-guling, Saya Langsung Lompat!'

Total ada 249 siswa yang mengikuti kegiatan, dengan 239 siswa selamat, 23 di antaranya mengalami luka-luka.

Kabar terbaru, 9 orang ditemukan dalam keadaan meninggal dunia dan 1 siswa masih dalam pencarian.

Menanggapi hal tersebut, Agus sebagai seorang dosen di UGM memberikan komentar menohok.

Baca Juga: Beda 180 Derajat dari yang Terlihat di TV, Perangai Lucinta Luna yang Sebenarnya Dibongkar Ussy Sulistiawaty dan Mantan Manajer