Ketahuilah Perkembangan Berat Janin 5 Minggu, Mulai dari Bentuk Sampai Ciri-Cirinya

By Ine Yulita Sari, Selasa, 25 Februari 2020 | 17:36 WIB
Perkembangan Berat Janin 5 Minggu (Freepik.com)

Nakita.id - Moms pastinya sangat penasaran dengan berat badan janin 5 minggu.

Pada minggu ke 5 mungkin belum membuat perubahan perut Moms terlihat signifikan.

Baca Juga: Bukan Cuma Berat Janin, Ini yang Memengaruhi Berat Badan Saat Hamil

Namun sebenarnya perkembangan janin selama hamil 5 minggu terjadi cukup banyak di dalam rahim Moms.

Moms akan lebih merasakan gejala morning sickness menginjak awal kehamilan bulan kedua.

Rasa mual dan muntah, penciuman yang lebih sensitif serta mudah lelah akan Mama rasakan.

Baca Juga: Berat Janin Kurang

Embrio Moms mulai berkembang berbentuk seperti kecebong.

Plasenta terus berkembang untuk memastikan Si Kecil bisa mendapatkan cukup asupan nutrisi dari Moms.

Di dalam embrio, terbentuk 3 lapisan yang akan berkembang menjadi organ organ tubuh dan jaringan:

Pada lapisan atas terdapat ruangan berongga yang disebut tabung saraf atau neural tube.

Baca Juga: Sama dengan Anak Umur 10 Tahun, Berat Bayi 10 Bulan ini Mencapai 30 Kilogram!

Pada lapisan ini otak, sumsum tulang belakang, tulang punggung dan saraf si kecil berkembang.

Kerangka, otot akan tumbuh pada lapisan tengah dan begitu juga dengan jantung dan sistem peredaran darah.

Lapisan ketiga akan menjadi tempat untuk paru, usus dan sistem kemih.

Pada usia kehamilan 5 minggu, jantung si kecil mulai terbentuk meski belum sempurna.

Jantung sudah terhubung dengan sistem peredaran darah dan mulai berdetak.

Baca Juga: Jangan Panik Moms, Lakukan Ini Jika Berat Bayi Tidak Bertambah

Tabung saraf yang menghubungkan otak dengan sumsum tulang belakang sudah mulai terbentuk dan menutup pada setiap ujungnya.

Karena itu sangat penting untuk Moms mengkonsumsi asam folat untuk menghindari resiko catat pada tabung saraf.

Saat hamil 5 minggu, janin akan seukuran biji apel.

Yap, embrio Moms sekarang dapat diukur — meskipun pada minggu kelima kehamilan, ukurannya hanya 0,13 inci dari kepala hingga bagian bawah tubuh dan bayi bersiap-siap untuk pertumbuhan yang jauh lebih besar.