Kerap Dinyinyir Saat Hamil, Begini Cara Acha Sinaga Menepis dan Percaya Setiap Kehamilan Tak Bisa Disamakan

By Gabriela Stefani, Rabu, 26 Februari 2020 | 18:38 WIB
Percaya Tiap Kehamilan Tak Bisa Disamakan, Begini Cara Acha Sinaga Tepis 'Nyinyir'an Dari Lingkungan Sekitar Terkait Kehamilan (Instagram/@achasinaga)

Nakita.id - Ketika memasuki masa kehamilan pastinya Moms sudah mulai konsultasi ke dokter kandungan.

Hal itu dilakukan untuk melihat perkembangan dan kesehatan janin selama di kandungan.

Baca Juga: Tak Hanya Mempererat Hubungan, Bangun #FamilyQuality dengan Pasangan Ternyata Juga Memperbesar Peluang Kehamilan!

Namun, di samping itu pastinya tidak jarang juga dapati saran dari orang yang berada di sekitar.

Terkadang saran yang diberikan justru membuat suasana hati Moms menjadi buruk.

Moms bisa ikuti cara Acha Sinaga berikut ini untuk menyiasatinya saran-saran tak menyenangkan yang muncul.

Melalui Instagram pribadinya, Acha Sinaga ingin menyamangati Moms yang tengah hamil untuk tidak membandingkan dengan Moms lainnya.

"Mau nyemangatin untuk para bumils yang lagi berjuang!! jangan pernah bandingin sama bumil lain," tulis Acha Sinaga melalui akunnya @achasinaga.

Bagi Acha hal itu penting karena tiap Moms yang tengah hamil memiliki badan dan kondisi kehamilan yang berbeda.

Yang Moms perlukan hanyalah fokus kepada keadaan badan dan kebahagiaan calon bayi.

Baca Juga: Disebut Sudah Berubah Jadi 'Wanita Seutuhnya' Pasca Ke Bangkok, Millen Cyrus Tepis Isu Operasi Kelamin Sampai Bongkar Alasannya Pakai Pembalut

"Karena tiap badan dan kondisi kehamilan berbeda, fokus untuk bersyukur aja sama keadaan badanmu dan bahagia untuk bayi yg sedang bertumbuh di rahimmu," tulis Acha.

Tak lupa juga Acha Sinaga mengingatkan untuk jauhi stres mengenai saran yang tak diinginkan oleh orang sekitar.

"Ohiyaa sama jangan dibawa stress untuk ‘unwanted-advice’ yg dikasi orang-orang sekitar," tulis Acha.

Bagi Acha Sinaga yang terpenting yaitu mendengarkan saran dari bidan atau dokter kandungan Moms.

"Just listen to your midwives or obgyn," tutup Acha Sinaga.

Rupanya banyak Moms yang membagikan pengalaman tak menyenangkan terkait saran dari lingkungan sekitar dalam kolom komentar Acha Sinaga.

"Aku kak ngalamin, di kantor ku org org yg udah nglahirin mereka selalu menyamakan kondisi mereka yg kuat dgn bcara 'aku mah hamil 7 bln msh keluar kota krja dll, bawa mtor sndiri, aku mah makan segala masuk ga ngalamin mabok'," tulis akun @titaambarsari18.

Baca Juga: Pantas Banjir Doa, Ternyata Begini Potret Rumah Roy Marten yang Tergenang Banjir hingga Setinggi Ini: 'Semoga Selamat Semua'

"Aku pun ngalamin hal yang sama..ngalamin mabok yg bener2 g bs makan dan minum sampai harus opname 4 kali di RS. Ehh smpe dikantor dibanding2 in sm temen yg lagi hamil dan bisa kuat gak kaya aku..sedihh banget seh," tulis akun @eelleennp.

"Sama kk, aku juga sedang hamil 8 bulan, masih kerja dan banyak banget omongan orang orang yg kadang bikin down, banyak pantang an lah ini itu, kadang bikin mood jadi jelek," tulis akun @lidyalimbong.

Tetap semangat Moms!