Berkaca dari Flu Burung, Peneliti di Pasuruan Mengklaim Berhasil Temukan Anti-Virus Corona yang Terbuat dari Bahan Murah dan Mudah Ditemukan

By Yosa Shinta Dewi, Selasa, 3 Maret 2020 | 19:36 WIB
Peneliti asal Pasuruan sebut empon-empon bisa jadi penangkal virus corona. (Kolase Tangkapan layar YouTube Kompas TV)

Nakita.id - Belakangan publik dibuat geger dengan kabar dua WNI yang terjangkit virus corona.

Kini tak sedikit yang mencari cara untuk menangkal tertularnya virus corona.

Harga masker hingga kebutuhan medis pribadi juga melesat tajam.

Baca Juga: Baru Awal Tahun 2020, Indonesia Sudah Diterjang Bencana Dahsyat dan Wabah Corona yang Menggemparkan, Naomi Anak Indigo: 'Yang Aku Lihat Itu Lebih Banyak Bencana'

Alih-alih panik dan melakukan hal gegabah, ada baiknya untuk melakukan pencegahan.

Bahkan kini peneliti dari Professor Nidom Foundation (PNF) di Pasuruan, Jawa Timur mengklaim berhasil menciptakan anti virus corona.

Peneliti dari PNF itu berhasil melakukan menciptakan penangkal virus corona dengan memanfaatkan empon-empon atau rempah-rempah sebagai bahan dasar infeksi virus seperti dikutip dari Kompas TV.

Peneliti asal Pasuruan sebut empon-empon jadi penangkal virus corona.