Tak Hanya Masker, Ternyata Kondom Juga Ludes Terjual Akibat Maraknya Virus Corona, Untuk Apa?

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Kamis, 5 Maret 2020 | 14:29 WIB
ilustrasi kondom ()

Nakita.id - Masyarakat Indonesia kini tengah kesulitan mencari berbagai stok, usai maraknya virus corona.

Virus corona belakangan ini memang tengah membuat banyak masyarakat khawatir.

Akhirnya, masyarakat terkesan latah memborong berbagai barang yang dirasa dibutuhkan untuk mencegah datangnya corona.

Tak hanya memborong bahan makanan dan stok perlengkapan rumah di pusat perbelanjaan, masyarakat juga berbondong-bondong membeli masker dan hand sanitizer.

Bukan tanpa alasan, masker dan hand sanitizer dirasa sangat ampuh menangkal virus Covid-19 yang tengah ditakuti seluruh masyarakat di berbagai belahan dunia.

Baca Juga: RSPI Sulianti Saroso Benarkan 2 WNI Positif Corona yang Dirawat Bersama 7 Pasien Suspect Corona Tidak Diberi Obat, Mengapa?

Untuk mengambil kesempatan 'emas' ini, banyak orang yang sengaja mengambil keuntungan di tengah kepanikan masyarakat.

Banyak oknum yang kemudian menjual lagi masker dan hand sanitizer dengan harga selangit.