Tak Seperti Negara Lain, 2 Penderita Corona di Indonesia Tak Kunjung Sembuh karena Hal Ini

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Selasa, 10 Maret 2020 | 05:45 WIB
Ilustrasi virus corona (freepik)

Nakita.id - Hingga Senin (9/3/2020), tercatat sudah 6 kasus virus corona yang ada di Indonesia.

2 di antaranya merupakan kasus 1 dan kasus 2 yang diumumkan langsung oleh Presiden Indonesia Joko Widodo, dan Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto.

Disusul dua kasus lain yakni kasus 3 dan kasus 4.

Yang kemudian bertambah 2 kasus susulan lain.

Baca Juga: Pasien Suspect Corona di RSPI Sulianti Saroso Dilaporkan Meninggal Dunia, Pihak Rumah Sakit: 'Kondisinya Jelek'

Keenam penderita virus corona kini dirawat di ruang isolasi RSPI Sulianti Saroso.

Sayangnya, dari sejak diumumkannya kasus pertama, belum ada pasien yang sembuh total.

Padahal sebelumnya, World Health Organization (WHO) dan juga Ikatan Dokter Indonesia (ID), mengatakan bila tingkat kesembuhan pasien positif virus Covid-19 mencapai 97 persen.