Akui Kepepet Minta Pekerjaan ke Terdakwa Korupsi, Segini Besaran Gaji yang Diterima Jennifer Dunn dalam Satu Bulan

By Diah Puspita Ningrum, Sabtu, 14 Maret 2020 | 13:15 WIB
Jennifer Dunn (Grid.ID/ Anggita Nasution)

Nakita.id - Nama artis cantik Jennifer Dunn kembali ramai menjadi bahasan.

Hal ini lantaran Jennifer muncul kembali sebagai saksi dalam kasus korupsi Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan.

Selain Jennifer Dunn, ada empat orang lainnya yang hadir untuk memberikan kesaksian.

Melansir dari Grid.ID, Jennifer Dunn menjadi saksi pertama yang dimintai keterangan oleh hakim ketua setelah disumpah di depan majelis.

Baca Juga: Sudah Ada 5 Pasien Sembuh dari Virus Corona di Tanah Air, Pemerintah Ungkap 'Obat' Paling Manjur untuk Mengatasinya: 'Tak Ada yang Lebih Ampuh'

Jennifer mula-mula mendapat pertanyaan perihal pekerjaan yang ia lakoni.

Artis yang pernah masuk penjara itu menyebut jika kini dirinya sudah berhenti dari dunia hiburan.

"(Jadi) artis sudah berhenti 6 tahun yang lalu, sekarang ibu rumah tangga," kata Jennifer Dunn.

Seperti sudah diberitakan, Jennifer Dunn mendapatkan aliran uang korupsi Wawan, berupa mobil mewah dan kartu kredit.

Dikatakan Jennifer, dirinya mendapatkan fasilitas tersebut ketika masih berstatus sebagai pegawai Wawan.

Mobil yang diberikan oleh Wawan ia gunakan sebagai alat transportasi.

Sedangkan untuk kartu kredit, diberikan untuk membantu fasilitas.

Baca Juga: Harga Pakaiannya Selalu Fantastis, Raffi Ahmad Keluhkan Kebiasaan Belanja Nagita Slavina yang Buat Pusing, 'Shopping Too Much'

"Sebagai alat transportasi, karena kerja sampai malam. Kartu kredit untuk bantu bayar-bayar apa saja kaya fasilitas," kata Jennifer Dunn.

Mengutip dari Kompas.com, Jennifer Dunn pernah bekerja di salah satu usaha karaoke milik Wawan.

Di sana, perempuan berumur 30 tahun ini bekerja di posisi humas atau public relations (PR).

Ketika ditemui usai bersaksi di persidangan, Jennifer Dunn pun membongkar gaji yang didapatnya saat itu.

"Gaji Rp9 juta," jelas Jennifer.

Ibu sambung Shafa Harris ini mengaku, ia mau menerima pekerjaan dari Wawan karena tak punya pilihan alias kepepet setelah sepi panggilan syuting.

"Karena memang waktu itu kan kalian tahu sendiri saya sudah enggak syuting lagi, enggak kerja lagi," ucapnya.

Jennifer Dunn juga mengakui bahwa ia yang meminta pekerjaan tersebut kepada Wawan secara langsung.

Baca Juga: Penanganan Virus Corona di Indonesia Dinilai Terlalu Santai, Ribuan Warganet Layangkan Protes Lewat Tagar #LockDownIndonesia Hingga Jadi Trending Topic Nomor 2

Lalu, ia akhirnya diminta Wawan untuk mengurus bisnis karaoke yang ada di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan.

Meski demikian, pekerjaan tersebut tidak dilakoni Jennifer dalam waktu lama.

Setelah tahu Wawan terjerat kasus korupsi, istri Faisal Harris ini langsung mengundurkan diri.

"Baru sempat mau dua bulan, kejadian Mas Wawan kena musibah," kata Jennifer Dunn.