Bikin Geger, Seorang Pasien Virus Corona di Jakarta Kabur dari Ruang Isolasi, Terungkap Alasan Dibaliknya yang Sungguh Memilukan

By Ratnaningtyas Winahyu, Sabtu, 14 Maret 2020 | 10:30 WIB
Terdapat pasien yang dikabarkan telah kabur dari ruang isolasi virus corona (EPA-EFE/XIONG QI/XINHUA)

"Dia tidak mau (diisolasi) dan minta bukti bahwa dia positif (Covid-19), baru dia akan mau diisolasi," sambung Suharti.

Namun, kaburnya pasien Covid-19 di RSUP Persahabatan justru dibantah juru bicara pemerintah untuk penanganan virus corona, Achmad Yurianto.

Menurut Yuri, pasien tersebut tidaklah kabur. Yuri mengatakan saat itu pasien harus mengurus keluarganya terlebih dulu sebelum ada hasil tes laboratorium.

Baca Juga: Tak Ingin Penyebaran Virus Corona Semakin Luas, 23 Tempat Wisata di Jakarta Ini Ditutup Selama 2 Minggu

"Waktu itu menunggu hasil laboratoriumnya belum ada. Jadi dia urus keluarga dulu," ujar Yuri saat dikonfirmasi Kompas.com, Jumat (13/3/2020).

Yuri mengungkapan bahwa pasien tersebut merupakan single parent.

"Dia kan single parent. Ya urus anaknya dulu lah, " lanjutnya.

Baca Juga: Tak Ada Angin Tak Ada Hujan, Tiba-tiba Wirang Birawa Bahas Soal Kegelapan Usai Terawang Kasus Virus Corona, 'Kuatkan Iman'