Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Tulis Putusan Libur Sekolah Se-Jawa Timur Melalui Laman Instagram Pribadinya, Begini Isinya

By Ela Aprilia Putriningtyas, Senin, 16 Maret 2020 | 12:25 WIB
Cegah penyebaran corona (Pixabay.com/sphotoedit)

unggahan Gubernur Jawa Timur

"Assalamu’alaikum wr.wb,

Kepada semua anak-anakku se-Jawa Timur di seluruh tingkatan mulai besok tgl 16 Maret sementara belajar di rumah sampai ada ketentuan berikutnya, kecuali yang sedang UN (SMK). Tetaplah semangat menggapai cita-cita di tengah wabah COVID-19. Wassalam wr wb."

Gubernur Jawa Timur itu juga menghimbau agar siswa tetap melakukan pekerjaan rumahnya belajar dengan baik.

Edaran di laman Instagram Gubernur Jawa Timur tersebut belum menentukan sampai kapan akan meliburkan sekolah.

Baca Juga: Sang Ibu Suspect Corona, Warganet Ini Curhat Ibunya Kabur dari Rumah Sakit Padahal Baru Beberapa Jam Diisolasi, Kenapa?

Namun ia tetap meminta agar anak anak semangat menggapai cita-cita meski di tengah merebaknya virus corona.

"Tetap semangat belajar meskipun harus dilakukan di rumah untuk sementara waktu. Insya Allah, Jawa Timur bisa melalui ini semua. Jangan lupa berdoa. Semoga sehat semua. Amin," tulis Khofifah.

Unggahan tersebut lantas ramai mendapat beragam respons.