40 Hari Meninggalnya Ashraf Sinclair, Adik Ipar BCL Ungkap Pesan Manis yang Menyayat Hati: 'Saya Merindukannya dan Tak Akan Pernah Berubah'

By Rachel Anastasia Agustina, Minggu, 29 Maret 2020 | 11:50 WIB
Adam Sinclair tuliskan pesan manis untuk Ashraf Sinclair. (Instagram/@adamyousofunny)

Nakita.id - Genap 40 hari sudah Ashraf Sinclair meninggalkan keluarga dan orang-orang terdekatnya untuk selamanya.

Kepergian aktor asal Malaysia yang lahir pada 18 September 1979 itu memang sempat mengagetkan publik.

Pasalnya suami dari Bunga Citra Lestari itu terkenal dengan gaya hidup yang sehat serta rutin berolahraga.

Baca Juga: Sang Menantu Dijodoh-jodohkan dengan Vokalis Kondang, Ibu Mertua BCL Mendadak Unggah Buku Yasin Bertuliskan Nama Ashraf Sinclair

Sehingga kepergiannya yang secara tiba-tiba karena serangan jantung pun meninggalkan duka mendalam untuk orang-orang disekitarnya.

Tepat pada Sabtu (29/3/2020) kemarin, 40 hari almarhum sudah pergi.

Postingan tentang almarhum Ashraf Sinclair pun kembali ramai termasuk dari adik kandungnya, Adam Sinclair.

Baca Juga: Masuk 40 Hari di Tengah Pandemi Corona, BCL Curahkan Lirihan Hatinya yang Tak Bisa Gelar Tahlilan untuk Ashraf Sinclair dan Memohon Hal Ini

Adik ipar dari BCL itu mengunggah sebuah postingan yang didedikasikan untuk mengenang almarhum kakaknya.

Unggahan tersebut ada di akun Instagram pribadinya @adamyousofunny.

Pertama ia berterima kasih kepada semua orang yang mendukung keluarganya dalam melewati duka.

"Hari ini menandai 40 hari sejak meninggalnya @ashrafsinclair.

Baca Juga: Tak Ada Angin Tak Ada Hujan, Irfan Hakim Ungkap Firasat Buruk Tentang Keluarganya Usai Peristiwa Puluhan Ikan Koleksinya Mati Massal, Ada Apa?

Kami sebagai keluarga ingin menggunakan momen ini untuk mengucapkan terima kasih kepada semua orang atas semua doa, cinta, dan dukungan yang dikirimkan selama perjalanan kami," tulis Adam mengawali keterangannya.

Adam pun mengungkapkan kerinduan terhadap sang kakak yang kini sudah tiada.

Ia mengenang bagaimana sosok Ashraf Sinclair telah memberikan banyak kebahagiaan untuknya.

"Seperti banyak orang, saya sangat merindukannya dan itu tidak akan pernah berubah.

Abangku benar-benar merupakan cahaya penuntun kebahagiaan, dan meskipun kamu pergi,

hidupku jauh lebih cerah berkat kamu menjadi bagian besar darinya," tutur Adam.

Adam pun menuturkan bahwa Ashraf Sinclair adalah kakak terbaik untuknya.

Baca Juga: Tak Ada Angin Tak Ada Hujan, Irfan Hakim Ungkap Firasat Buruk Tentang Keluarganya Usai Peristiwa Puluhan Ikan Koleksinya Mati Massal, Ada Apa?

"Kamu membuat menjadi saudara adalah hal terbaik yang pernah saya alami,

Aku mencintaimu Abang, dan aku selalu memikirkanmu. Al-Fatihah," pungkas Adam Sinclair.

Sebagai informasi, pihak keluarga memutuskan untuk tidak menggelar tahlilan untuk 40 hari meninggalnya Ashraf Sinclair.

Sebab situasi dan kondisi terkait wabah Covid-19 atau virus corona yang tak memungkinkan untuk menggelar tahlilan.

Sesuai dengan imbauan Presiden RI Joko Widodo, di mana untuk beberapa belas hari ke depan semua masyarakat diminta untuk tetap tinggal di rumah.

Hal tersebut guna untuk meminimalisir kerumuman orang banyak agar rantai penyebaran virus corona bisa terputus.

Baca Juga: Tanah Kubur Ibundanya Belum Kering, Baim Wong Kembali Bersedih Saat Melihat Video Anak Sematawayangnya, Ada Apa?