Bukti Kejamnya Virus Corona, Muncul Kisah Jenazah yang Diduga Pasien Covid-19 Disalatkan dengan Cara yang Bikin Mewek

By Riska Yulyana Damayanti, Minggu, 29 Maret 2020 | 17:55 WIB
Ilustrasi tenaga medis yang menangani pasien Covid-19. (Kompas.com/ Imam Rosidin)

Nakita.id - Seperti yang kita ketahui, virus corona telah menginfeksi lebih dari 600.000 ribu warga dunia hingga banyak pula yang telah tewas.

Virus corona juga menyerang siapa saja tak pandang bulu, mulai dari anak-anak hingga orangtua, baik orang miskin atau kaya.

Bahkan, pasien yang meninggal karena Covid-19 mendapatkan perlakuan yang tak biasa.

Baca Juga: Satu Lagi Kabar Bahagia, Enam Pasien di Surabaya Sudah Sembuh dari Virus Corona, Christina: 'Itu Lima Hari yang Luar Biasa Berat'

Seperti kisah yang bikin warganet mewek dari pasien yang meninggal karena Covid-19 ini.

Hal tersebut diviralkan oleh akun Instagram @makassar_iinfo beberapa waktu lalu.

Dalam video singkat yang diunggah, ada pasien yang meninggal dunia dengan tubuh yang tertutup kain putih. Ada empat petugas di sana.

Terlihat ada dua petugas yang menyalatkan pasien tersebut dan dua petugas lain menjaga pintu agar tak ada yang masuk.