Jangan 'Parno' Saat Lihat Orang Bersin di Sekitar Kita, Yuk Ketahui Mengapa Itu Bukan Gejala Virus Corona

By Cecilia Ardisty, Senin, 30 Maret 2020 | 12:00 WIB
Ilustrasi bersin (freepik)

Nakita.id - Ketika Moms melihat orang bersin-bersin membuat parno (paranoid) bahwa itu virus corona?

Sebelum parno duluan, Moms harus tahu kalau bersin bukanlah gejala umum Covid-19.

Gejala umum Covid-19 adalah demam dan batuk kering disertai kelelahan, mual, sakit badan, napas pendek hingga malasah saluran pencernaan.

Baca Juga: Kabar Baik! Prediksi Dua Pesohor Ini Selaras Sebut Virus Corona Tidak Akan Bertahan Lama di Indonesia

Melansir dari Business Insider melalui berbagai organisasi kesehatan resmi, gejala bersin lebih umum terjadi pada orang yang menderita flu biasa dan alergi.

Kemudian, gejala hidung berair juga terjadi pada penderita flu biasa dan alergi, ini jarang terjadi pada penderita Covid-19.

Bagi beberapa orang, perubahan cuaca bisa memicu reaksi alergi dan gejala alergi musiman antara lain bersin, hidung tersumbat, dan mata gatal.

Baca Juga: Viral Abu Vulkanik Mirip Semar yang Disebut Pembawa Kabar Baik Soal Virus Corona, Paranormal Kondang Ini Angkat Bicara, Pertanda Apa?