Selalu Ada Hikmah di Balik Musibah, Sejak Diberlakukan WFH Langit Jakarta Tunjukkan Perubahan yang Tak Terduga

By Nita Febriani, Kamis, 2 April 2020 | 18:30 WIB
Polusi udara di langit Jakarta sempat jadi yang terburuk sedunia (Kristianto Purnomo/Kompas.com)

Nakita.id - Saat ini warga Jakarta tengah diimbau untuk tetap belajar, bekerja, dan ibadah dari rumah.

Hal ini merupakan imbas dari penyebaran virus corona yang begitu cepat di Jakarta dan sekitarnya.

Diketahui Jakarta merupakan kota dengan pasien positif corona paling banyak di Indonesia dengan jumlah total 897 kasus.

Baca Juga: Kabar Bahagia, Banyak PDP Covid-19 di Tangerang Sembuh hingga Ada Daerah yang Nihil Pasien Positif Virus Corona

Namun, selalu ada hikmah di balik musibah.

Memasuki minggu ketiga work from home (WFH) dimana sebagian besar warga dirumahkan, langit ibukota menunjukkan perubahan.

Hal ini bukan tanpa alasan. Pasalnya, sebagai kota yang sibuk dan padat Jakarta diketahui memiliki kualitas udara yang tidak sehat.

Baca Juga: Segera Melahirkan dan Tahu Pasien Virus Corona Berobat ke Rumah Sakit Umum Lainnya, Chacha Frederica: 'Hidup Mati di Tangan Allah'