Persiapan MPASI, Jangan Lupa Cek Kesiapan Gigi dan Mulut Si Kecil

By Fadhila Auliya Widiaputri, Senin, 23 April 2018 | 15:04 WIB
Menyikat gigi bayi ()

Nakita.id.- Saat Si Kecil memasuki usia 6 bulan, ada tahapan baru dalam hidupnya yang perlu mendapat perhatian Moms.

Ya Moms, Si Kecil mulai belajar hal yang baru, yaitu mendapatkan makanan semipadat selain ASI yang tetap diberikan oleh Moms.

Maka itu, makanan pertamanya disebut makanan pendamping ASI atau MPASI.

BACA JUGA: Sushi Bisa Menjadi Makanan Tidak Sehat, Bila Dimakan Dengan Cara Ini

Di saat pemberian MPASI ini, satu hal lagi yang perlu Moms perhatikan adalah kesiapan gigi dan mulut Si Kecil, terutama yang menyangkut kebersihannya.

Dilansir dari Serial Buku Nakita: Tahun Pertama Kehidupan, Perkembangan Bayi dari Bulan ke Bulan, anak mulai mengalami pertumbuhan gigi pertamanya saat berusia 6-7 bulan.

Biasanya hal ini akan ditandai dengan berbagai gejala, misalnya anak menjadi rewel, gelisah, cengeng, sering terbangun di malam hari, gusi membengkak, sering mengeluarkan air liur, dan kadang demam (sumeng).

Nah, untuk menghadapi salah satu tahap perkembangan baru ini, ada beberapa hal yang perlu Moms siapkan.

Beberapa  diantaranya seperti tips meringankan gejala dan perawatan gigi setelah tumbuh.

Untuk meringanka gejala tak nyaman yang dirasakan anak selama masa pertumbuhan gigi, ada beberapa cara yang dapat dilakukan.

* Pertama, pijat lembut gusi yang sedang ditumbuhi gigi dengan jari.

* Kedua, berikan mainan khusus yang memang diperuntukan untuk digigit-gigit (teether).

Pastikan teether itu benar-benar bersih dan aman, baik dalam hal bentuk maupun bahan pembuatannya.

Sebaiknya hindari pemakaian teether yang dilapisi cat apalagi mudah terlepas.

BACA JUGA: Rayakan Ulang Tahun Suami ke-39, Penampilan Nia Ramadhani Sukses Curi Perhatian

* Ketiga, saat MPASI berikan buah yang cukup lunak untuk diisap dan digigit-gigit.

Buah melon, pear, atau pepaya yang dipotong-potong sebesar jari tangan bisa menjadi salah satu pillihannya.

* Keempat, jika anak tetap rewel sepanjang hari, tidak mau makan ataupun minum, dan bahkan mengalami demam, maka segera bawa ke dokter untuk mendapatkan penanganan yang lebih intensif.

Tidak hanya pertumbuhan giginya yang harus diperhatikan, Moms juga perlu mulai melakukan perawatan gigi yang baik.

Selain bagus untuk pertumbuhan giginya, Si Kecil juga mendapat wawasan tentang perlunya kebersihan gigi dan mulut yang perlu dirawat.

Pertama, bersihkan permukaan gigi dan gusi  dengan menggunakan kasa steril yang dibasahi air matang dan dililitkan ke telunjuk ibu.

Selain gig pastikan pula untuk membersihkan lidah bayi.

BACA JUGA: Sanggoe Drama Tanjung, Atlet Indonesia Termuda di Asian Games 2018 yang Curi Perhatian

Kedua, ketika gigi anak mulai bertambah banyak maka penggunaan sikat gigi bisa menjadi pilihan.

Pilih sikat gigi yang berbentuk mungil dan berbulu lembut. Pastikan jadwal menyikat gigi berlangsung setelah makan pagi dan sebelum tidur.

Ketiga, sebaiknya periksa gigi anak setiap 6 bulan sekali ke dokter gigi anak.

Namun jika pertumbuhan gigi anak terlihat tidak normal dan higienis, sebaiknya perbanyak pemeriksaan ke dokter menjadi 3 bulan sekali. (*)