Sudah Berusia 1 Tahun Lebih, Cynthia Lamusu Masih Beri Bubur untuk Si Kembar, Ini Alasannya

By Maharani Kusuma Daruwati, Rabu, 25 April 2018 | 08:47 WIB
Menu Makan Tatjana dan Bima: Tinutuan dan Ikan Teri Kemangi (Instagram/tatjanadanbima)

Karena banyaknya pertanyaan prihal hal tersebut, akhirnya penyanyi cantik ini pun membeberkan alasannya.

Jawaban Cynthia tersebut diungkapkannya melalui sebuah unggahan di Instagram @tatjanadanbima.

"Banyak Yang Tanya via Dm, kenapa @tatjanadanbima sering makan BUBUR? Kan Udah banyak Gigi nya..?" kata Cynthia melalui Instagram.

Hal itu dilakukan Cynthia karena beberapa alasan, Moms.

Yang pertama karena proses memasak bubur tersebut lebih mudah dan praktis.

Itu semua juga harus dilakukannya karena sebagai seorang ibu dan juga selebriti yang memiliki banyak pekerjaan, Cynthia harus pandai mengatur waktu untuk anak dan pekerjaannya.

BACA JUGA: 5 Fakta Tentang Pebasket Tampan Daniel Wenas, Kekasih Mikha Tambayong

"Iya betul. #Bubur , Masakan #MashedSering (hampir tiap hari) jadi menu sarapan mereka. Alasan pertama Karena, Mama nya mau proses masak makanan yang Praktis  (tinggal cemplung " kan.. ?) KENAPA...?Karena Pagi Hari mama nya Banyak 'kerempongan emak emak' yang Harus di lakukan," jelasnya.

Alasan kedua, Cynthia memang sengaja memberikan bubur untuk menu sarapan Tatjana dan Bima.

"Kedua, memang sengaja, kalau utk menu sarapan mereka, saya mau menu makannya yang agak Lembut dan tanpa menu Gorengan," terangnya.

Cynthia pun biasanya sekali memasak, ia akan langsung memasak untuk sarapan dan makan siang si kembar.

"Setiap hari saya (kalau lagi ga bisa minta tolong Oma ????) Masak Langsung menu sarapan dan Siang dengan Menu yang Berbeda (sore menu nya sama dengan Masakan utk siang)," tambahnya.