Sepi 'Orderan' Gara-gara Pandemi Covid-19, Pengemudi Ojek Online Ini Diusir dari Kontrakan dan Harus Rela Luntang-Lantung di Jalan Membawa Istri dan 2 Balitanya, Kisahnya Bikin Banjir Air Mata

By Gabriela Stefani, Kamis, 9 April 2020 | 13:26 WIB
Dampak pandemi corona, pengemudi ojek online diusir dari kontrakannya (Ilustrasi ojek online) (Tribunkaltim.co/Aris Joni)

Nakita.id - Banyak masyarakat mengalami kerugian akibat pandemi covid-19 yang tengah melanda Indonesia.

Salah satu profesi yang merasakan dampaknya yaitu pengemudi ojek online.

Pasalnya akibat pandemi ini, pemerintah mengimbau masyarakat untuk berdiam diri di rumah.

Baca Juga: Terharu! Demi Jaga Pesanan Pelanggan, Pengemudi Ojek Online Ini Rela Lakukan Aksi Seperti Ini, Najwa Shihab: 'Abang Ojol yang Amanah'

Dampaknya semakin sedikit warga yang berpergian sehingga pengemudi ojek online menjadi sepi pesanan.

Akibat hal itu tak sedirit pengemudi ojek online yang kesulitan membayar biaya sewa rumah.

Belum lama ini sempat viral video seorang pengemudi ojek online yang harus tidur di tempat 'nongkrong' para pengemudi.

Bukan hanya dirinya seorang, tetapi pengemudi ojek online tersebut memboyong istri beserta anaknya untuk tinggal di tempat tersebut.