Bak Petir di Siang Bolong, Paranormal Kondang Ini Komentari Soal Suara Dentuman yang Sempat Gegerkan Warga, Seret Soal Tsunami

By Riska Yulyana Damayanti, Senin, 13 April 2020 | 15:07 WIB
Paranormal kondang terawang soal suara dentuman yang sempat viral (Kolase YouTube/ KH Infotainment, Dok. Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi)

Nakita.id - Seorang paranormal kondang, Anggra Putri Tania menerawang soal kemunculan suara dentuman yang viral beberapa waktu lalu.

Seperti yang dikabarkan sebelumnya, warga di beberapa daerah mengaku mendengar dentuman halus pada Sabtu (11/4/2020) pagi.

Banyak warganet yang membagikan video suara dentuman tersebut ke media sosial.

Tak hanya satu, ada beberapa warga yang mengaku mendengar hal yang sama.

Baca Juga: Muncul Pesan yang Sebut Pemerintah Akan Gratiskan Akses Internet di Tengah Corona, Benarkah?

Mulanya, banyak yang mengira bahwa suara tersebut berkaitan degan erupsi Gunung Anak Krakatau pada Jumat (10/4/2020).

Namun, menurut Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) suara dentuman tak ada kaitannya dengan erupsi Gunung Anak Krakatau.

Seorang paranormal, Anggra Putri Tania juga menjelaskan bahwa menurutnya suara tersebut tak ada sangkut pautnya dengan erupsi Gunung Anak Krakatau.

Baca Juga: Terbongkar! di Depan Kamera Kerap Terlihat Mesra Rupanya Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah Justru Akui Kerap Terlibat Cekcok karena Hal Sepele Ini, Apa?

Paranormal, Anggra Putri Tania berkomentar soal suara dentuman yang sempat gegerkan warga

Menurutnya, dentuman tersebut merupakan petanda dari akan adanya berbagai huru hara di Indonesia.

Ia juga menyeret soal naskah kitab kuno, Moms.

"Yang saya lihat itu nggak ada kaitannya dengan erupsi Gunung Anak Krakatau ya. Kalau saya lihat dentuman itu suatu pertanda karena memang ada di dalam mukadimah kitab Ath-Thabari di sana sudah dijelaskan waktu tahun 549 masehi.

Di situ akan terjadinya di angka dua enol dua enol yaitu 2020 dentuman yang menandakan bahwa akan terjadinya huru hara," ujar Anggra panjang lebar yang dilansir dari tayangan di kanal YouTube KH Infotainment (12/4/2020).

Baca Juga: Niatan Ganjar Pranowo Bangun Taman Makam Pahlawan untuk Tenaga Medis yang Gugur Usai Lawan Corona Malah Jadi Bumerang, 'Kami Ingin Selamat Pak'

Lebih lanjut, tim KH Infotainment bertanya, huru hara apa yang dimaksud oleh Anggra.

Anggra menjawab bahwa huru hara tersebut bisa dalam bentuk berbagai bencana alam.

Baca Juga: Tak Lagi Bisa Mengelak, Pakar Ekspresi Bongkar Isi Hati Nagita Slavina Saat Raffi Ahmad Santer Diisukan Selingkuh, 'Ada Kecemasan'

"Huru haranya bisa disebutkan salah satunya bencana alam, seperti tsunami, gempa bumi hebat, longsor, trus angin kencang," ungkapnya.

"Tsunami akan terjadi di tahun 2020 ini, perkiraan antara Bulan 4 sampai bulan 9," tambahnya.

Anggra kembali menegaskan bahwa menurut penerawangannya di tahun 2020 ini Indonesia bisa dilanda berbagai bencana yang lebih dahsyat dibandingkan dengan tahun-tahun sebelumnya.

Baca Juga: Ada Kabar Baik Lagi Bagi Indonesia yang Diumumkan Joko Widodo Terkait Tes PCR untuk Penanganan Wabah Virus Corona, Apa Itu?

"Indonesia di tahun 2020 sangat memprihatinkan dan sangat rentan terkait masalah wabah virus corona, penyakit lainnya trus juga dalam fitnah politik," ujar Anggra.

"Seperti bencana-bencana alam yang akan terjadi di tahun 2020 ini sangat mengkhawatirkan dan sangat mengerikan dibandingkan tahun kemarin 2019 dan 2018," tukasnya.

Sehingga menurutnya suara dentuman yang kemarin terdengar adalah petanda akan adanya berbagai bencana tersebut.

Baca Juga: Hamil 17 Minggu, Citra Kirana Dibuat Menangis karena Pesan Rezky Aditya untuk Anaknya: 'Harapan Papa, Kamu Jadi Orang Baik'

"Saat banyak orang yang munafik di dunia ini maka akan diberikan peringatan semacam dentuman seperti yang kemarin orang-orang denger, itu baru peringatan dini sebenernya," jelasnya.