Bukan Hanya Wabah Virus Corona, Salah Satu Penyakit Ini juga Mengalami Pelonjakan yang Tak Kalah Tinggi dengan Covid-19, Apa?

By Shinta Dwi Ayu, Selasa, 14 April 2020 | 10:50 WIB
Ilustrasi virus corona (Freepik.com)

DBD dan virus corona memang tidak bisa semerta merta disandingkan begitu saja. 

Mulai dari segi penanganan, obat dan lainnya pun berbeda, akan tetapi ada baiknya juga kita waspada.

Melansir dari Tribunnews berdasarkan data jumlah kasus DBD per 15 Maret 2020 tercatat sebanyak 25.693 orang dan telah merenggut 164 jiwa.

Terlebih lagi, DBD memiliki kasus di Indonesia setiap tahunnya yang lumayan cukup tinggi.

Baca Juga: Hanya Ketahui Manfaat Jamu Empon-empon untuk Stamina, Ternyata Ini Khasiat Lainnya Bagi Tubuh

Menurut catatan Kementerian Kesehatan RI terdapat 110.921 DBD di Indonesia pada tahun 2019.

Angka ini meningkat dari 2018 dengan jumlah kasus sebanyak 65.602 kasus. 

Penyakit ini berasal dari nyamuk Aedes Aegypti yang berbasis lingkungan rumah dan sekitarnya.