Niat Antar Ibu yang Positif Covid-19 ke Pemakaman, Sang Anak Mendadak Tersungkur ke Tanah dan Dinyatakan Meninggal, Ini Alasannya

By Gabriela Stefani, Selasa, 14 April 2020 | 15:17 WIB
Kejadian saat pemakaman jenazah pasien covid-19 (Ilustrasi saat jenazah pasien corona akan dimakamkan) (Kompas.com/ Garry Lotulung)

Mengutip dari Intisari-online.com, kejadian ini berawal dari kisah seorang pasien positif covid-19 asal Atherstone, Warwickshire, Inggris bernama Julie Murphy yang berusia 63 tahun.

Tak hanya covid-19, rupanya penyakit penyertanya pun membuat sisten kekebalan tubuh Murphy melemah.

Pasalnya Murphy mengidap multiple sclerosis dan kehilangan ingatan.

Meskipun dilakukan perawatan intensif, Murphy dinyatakan meninggal dunia pada 5 Maret 2020.

Baca Juga: Ditetapkan Sebagai Tersangka Usai Hasil Test Positif, Ini Alasan Vanessa Angel Pakai Narkoba Jenis Xanax

Selang beberapa minggu, Murphy dimakamkan di kota Atherstone pada 31 Maret 2020.

Mengingat adanya perintah isolasi diri dan physical distancing yang ada di negaranya membuat pemakaman hanya bisa dihadiri oleh beberapa orang.

Beberapa orang yang dapat menghadiri pemakaman yaitu pastor paroki yang memimpin pemakaman, anak-anak kandung, dan kerabat dekat.

Namun, di tengah prosesi pemakaman terjadi hal yang mengejutkan sejumlah orang yang hadir.

Pasalnya putri Murphy, Laura Richards mendadak tumbang ke tanah saat peti sang ibunda diturunkan ke liang lahat.