Tak Cukup Hanya dengan Cinta, Para Pasangan Wajib Mempersiapkan Deretan Hal Ini Sebelum Menikah, Apa Saja?

By Ratnaningtyas Winahyu, Selasa, 5 Mei 2020 | 13:35 WIB
Para pasangan perlu mempersiapkan diri sebelum menikah (Freepik.com)

Nakita.id – Memiliki keluarga yang bahagia bisa dibilang merupakan impian semua orang.

Akan tetapi, hal tersebut tidaklah semudah membalikkan telapak tangan.

Persiapan yang matang amat diperlukan untuk mewujudkan keluarga yang tidak hanya bahagia, namun juga berkualitas.

Baca Juga: Sang Anak Harus Belajar Di Rumah Selama Pandemi Covid-19, Maya Septha Ungkap Kesedihan Soal Biaya Sekolah Buah Hati yang Tetap Ditagih

Dalam hal ini, ada banyak hal yang perlu diperhatikan, seperti merencanakan usia pernikahan, membina hubungan antar pasangan dan keluarga, hingga persiapan untuk menjadi orangtua.

Sayangnya, poin terakhir sering kali terlupakan, yang pada akhirnya membuat banyak pasangan melakukan kesalahan saat sudah menikah.

Untuk lebih jelasnya, kesiapan dalam berkeluarga ditentukan melalui 10 hal, yakni kesiapan usia, kesiapan fisik, kesiapan mental, kesiapan finansial, kesiapan moral, kesiapan emosi, kesiapan sosial, kesiapan interpersonal, keterampilan hidup, dan kesiapan intelektual.

Baca Juga: Menjalani Ramadan Bersama Keluarga Ala Natasha Rizky dengan Mengobrol Bersama Megumi dan Miskha