Dituding Tak Konsisten karena Transportasi Mulai Beroperasi Lagi Padahal Masih Pandemi, Tangan Kanan Jokowi Kini Bongkar Alasan Terkuatnya, 'Kita Tidak Berbicara Mudik!'

By Shinta Dwi Ayu, Minggu, 10 Mei 2020 | 21:00 WIB
Yurianto bongkar alasan terkuat transportasi mulai beroperasi lagi padahal masih pandemi. (Tangkapan Layar Youtube/ KompasTv)

Nakita.id - Masyarakat digegerkan dengan kebijakan pemerintah yang mulai melakukan pengoperasian kembali transportasi di masa pandemi.

Awalnya pengoperasian transportasi dilarang keras pemerintah demi mencegah penyebaran virus corona yang semakin meluas. 

Namun, kini berembus kabar bahwa akses transportasi sudah mulai beroperasi kembali. 

Hal tersebut tentunya menggegerkan masyarakat. Banyak yang menilai bahwa pemerintah tak konsisten menangani wabah virus corona. 

Baca Juga: Menhub Bolehkan Moda Transportasi Beroperasi, Begini Celotehan Hotman Paris: 'Mulai Besok Boleh Terbang? Hotman Mau Dansa ke Bali!'

Transportasi yang mulai beroperasi lagi padahal masih pandemi merupakan salah satu ide buruk menurut sebagian besar orang. 

Banyak orang menilai dengan dioperasikannya kembali transportasi akan mendatangkan gelombang kedua virus corona.