Sempat Dinobatkan Selebriti Terkaya Setelah Raffi Ahmad, Tukul Arwana Akui Meniti Karier dari Jadi Sopir Angkot Sampai Pribadi Orang Jepang

By Ine Yulita Sari, Jumat, 15 Mei 2020 | 07:25 WIB
Tukul Arwana ( Kompas.com_Dian Reinis Kumampung)

"Perjuangan saya tuh nggak kayak tukang sulap gitu. Tiba-tiba sukses, tiba-tiba berhasil terus fenomenal, nggak," kata Tukul lewat program "Brownis", Rabu (13/5).

"Dulu memang jadi sopir angkot, pindah di Jakarta jadi sopir biasa, karena kan tinggal di Jakarta sendiri perputaran uangnya juga butuh usaha keras ya.

"Akhirnya sampai bawa orang Jepang 2 tahun dan bawa orang lain lama banget," kenang Tukul.

Baca Juga: Hubungannya Tak Kunjung Mendapatkan Kepastian, Meggy Diaz Justru Mengaku Siap Dilamar hingga Bongkar Sikap Cemburu Tukul Arwana Pada Dirinya

Cerita itu pun membuat Ivan Gunawan penasaran kapan awal Tukul merintis kariernya.

"Jadi sopir itu sebelom video klip diobok-obok?" tanya Igun.

Tukul Arwana pun langsung menceritakan kisah perjalanan kariernya.

Namun tentunya dengan bumbu lawakan khasnya.