Menjadi Kelompok yang Rentan Terdampak Pandemi Covid-19, Pemerintah Salurkan Kembali Bantuan Kebutuhan Spesifik untuk Wanita, Anak, Lansia, hingga Penyandang Disabilitas

By Rachel Anastasia Agustina, Minggu, 17 Mei 2020 | 17:15 WIB
Pemberian penghargaan dari Kemen PPPA kepada mitra usaha dalam memberikan bantuan. ()

Nakita.id - Wabah Covid-19 atau virus corona memang kerap menjadi perhatian publik, terutama bagi pemerintah.

Sebab pandemi yang satu ini memengaruhi berbagai sektor kehidupan masyarakat, mulai dari kesehatan hingga ekonomi.

Tak heran jika banyak bantuan yang sedang dikaji oleh pihak yang berwajib seperti pemerintah.

Hingga saat ini beberapa bantuan pun sudah diberikan oleh pemerintah seperti sembako, uang tunai, hingga keringanan biaya listrik.

Baca Juga: Menjadi Zona Merah dan Kasusnya Meroket Tajam, Ratusan Warga di Surabaya Justru Mengantre hingga Berdesakan karena Hal Ini

Tak sampai disitu saja, pemerintah juga memberikan perhatian untuk kebutuhan spesifik perempuan dan anak.

Melalui Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Anak atau PPPA yang memberikan bantuan kebutuhan spesifik untuk perempuan dan anak.

Mengingat kelompok yang rentan terkena dampak pandemi ini adalah anak, perempuan, lansia, dan penyandang disabilitas.

Baca Juga: Mendadak Viral, Pria Bergaji 20 Juta Mengeluh karena Imbas Covid-19, Tak Malu Minta Bantuan Sosial dari Pemerintah