Baru Cabut Status Lockdown, Prancis Laporkan 70 Kasus Anak-anak Terinfeksi Corona Usai Sekolah Kembali Dibuka, Bagaimana dengan Indonesia?

By Nita Febriani, Rabu, 20 Mei 2020 | 16:31 WIB
Ilustrasi Sekolah ((Freepik))

Taman kanak-kanak, sekolah dasar dan sekolah menengah telah dibuka secara bertahap pada 11 Mei 2020 dan sekitar 1,4 juta anak kembali ke sekolah.

Namun tak lama kemudian, Prancis melaporkan setidaknya ada 70 kasus Covid-19 yang terdeteksi di sekolah-sekolah.

Melansir Daily Mail, kasus tersebut terjadi di kalangan penitipan anak dan sekolah dasar di Prancis.

Baca Juga: Tanah Abang Berjubel Pembeli di Tengah Pandemi, Ahli Bongkar Alasan Orang Nekat Langgar PSBB Hanya Demi Baju Lebaran: 'Lebih karena Emosi'

Menteri Pendidikan Prancis, Jean-Michel Blanquer menduga kemungkinan anak-anak terinfeksi sebelum sekolah dibuka kembali sehingga penyebaran Covid-19 di sekolah tidak bisa dihindari.

Lalu bagaimana dengan Indonesia?

Hingga berita ini ditulis, kasus Covid-19 di Indonesia telah menyentuh angka 18.496 kasus.

Sejak 10 April 2020, DKI Jakarta menjadi daerah pertama yang menerapkan pembatasan sosial berskala besar (PSBB).

Baca Juga: Disentil Sang Mantan, Jusuf Kalla Komentari Pernyataan Presiden Joko Widodo Soal Berdamai dengan Covid-19: 'Risikonya Mati'