Nakita.id - Mewabahnya virus corona di Indonesia memang berimbas pada perekonomian.
Banyak masyarakat yang mengeluh alami penurunan ekonomi di tengah pandemi.
Ada yang tiba-tiba di PHK, ada pula yang diberhentikan sementara dari pekerjaannya, dan banyak pula pedagang yang sepi pembeli akibat wabah ini.
Semua lapisan masyarakat nampaknya merasakan dampak tak enak dari wabah ini.
Salah satunya adalah dua orang pengamen yang nekat mencari nafkah di tengah pandemi.
Pengamen tersebut adalah seorang kakek tua, dan juga pemuda yang mencoba mencari uang dengan mengandalkan ngamen.