Menjaga Ikan Tetap Utuh di Panggangan, Lakukan Tips Ini Moms!

By Erinintyani Shabrina Ramadhini, Kamis, 28 Desember 2017 | 17:36 WIB
()

Nakita.id - Malam tahun baru tinggal menghitung hari ya Moms, pasti sudah banyak hal yang perlu dipersiapkan.

Salah satunya, menu yang akan dinikmati saat malam tahun baru. Selain ayam, banyak orang menggemari ikan bakar sebagai sajian tahun baru.

Namun, masalah yang sering timbul yaitu daging ikan akan hancur kala dibakar di panggangan bara.

BACA JUGA: Bingung Membersihkan Kompor Berkarat dan Bernoda, Lakukan Ini Moms!

Hal itu tak jarang mengganggu selera untuk menikmati ikan. Bagaimana ya caranya supaya ikan tetap cantik saat dibakar? Simak tips berikut ini:

- Perhatikan jenis ikan

Wah Moms, jenis ikan ternyata berpengaruh saat dibakar di panggangan. Untuk itu, pilihlah ikan yang memiliki daging tebal untuk dibakar saat malam tahun baru nanti.

Ikan gurame, bawal dan kakap dapat menjadi pilihan agar sajian ikan tetap cantik Moms.

- Lapisan ikan sebelum dibakar

Sering kali, orang Indonesia akan melapisi bahan makanan dengan bumbu yang sudah diracik. 

Hal itu bertujuan agar bumbu meresap sehingga makanan lebih nikmat untuk dinikmati.

Padahal, mengoles bumbu lebih dulu justru akan membuat daging ikan rusak karena menempel pada besi yang digunakan untuk mengangkat ikan.