Tunjukkan Bukti Nyata, Kak Seto Ngaku Tak Ikut Berkomentar Terkait Masalah Krisdayanti-Aurel hingga Ungkap Fakta Tak Terduga Ini

By Riska Yulyana Damayanti, Senin, 15 Juni 2020 | 14:30 WIB
Kak Seto bongkar fakta soal akun palsu yang mengatas namakannya untuk mengomentari Krisdayanti (Instagram/ @kaksetosahabatanak, @krisdayantilemos)

"Karena itu, pada tanggal 10 Januari 2020 ini, anak saya mendesak saya mempunyai Instagram sendiri namanya @kaksetosahabatanak dan memang sudah sering ada hal seperti itu (akun palsu). Jadi kalo ada nama lain itu bukan (dirinya)," ujar Kak Seto santai.

Bukannya marah, Kak Seto malah ingin mengobrol dengan pemilik akun palsu yang mengatas namakannya, Moms.

Ia ingin berdiskusi dan berharap bisa bekerjasama apa lagi untuk kepentingan anak-anak Indonesia.

Baca Juga: Klarifikasi Krisdayanti Soal Hubungan dengan Kedua Anaknya Dicibir Banyak Warganet, Aurel-Azriel 'Sindir' dengan Unggahan Kutipan 'Butuh Orangtua Nyata'

"Kalo bisa saya juga ingin berdialog dengan pemilik akun itu, siapa tahu kita bisa berteman, bisa bersinergi," ucap Kak Seto.

"Saya ingin tetap bersahabat dengan semua pemilik akun palsu dengan nama saya untuk hal yang positif khususnya untuk anak-anak Indonesia,"imbuhnya.