Awalnya Tak Mau Ikut Campur, Ashanty Akhirnya Buka Suara Soal Penyebab Masalah Krisdayanti & Aurel-Azriel, 'Capek, Jujur Aku Capek'

By Ine Yulita Sari, Jumat, 26 Juni 2020 | 13:56 WIB
Ashanty dan dua anak sambungnya. (instagram.com/azriel_hermansyah)

Nakita.id - Permasalahan antara Krisdayanti dan kedua anaknya, Aurel-Azriel masih menjadi perbincangan publik.

Selama ini diam tak ikut campur, Ashanty belum lama ini akhirnya ikut buka suara.

Baca Juga: Anang Hermansyah dan Ashanty Cekcok Besar Sampai Ngotot Ucap Sumpah Serapah Ingin Cerai Padahal Akad Nikah Masih Kurang Dua Hari Lagi, 'Lah Kawinnya Belum Kok Mau Cerai'

Ashanty sendiri mengaku capek dengan permasalahan tersebut.

Hal tersebut diungkapkan Ashanty dalam video di saluran YouTube Deddy Corbuzier dengan tajuk 'Ashanty Akhirnya Menjawab (Krisdayanti-Raul Lemos - Aurel - Azriel)' yang tayang Kamis,(25/06/20).

Deddy Corbuzier bertanya kepada Ashanty mengenai permasalahan kedua anak tirinya itu.

Baca Juga: Kedua Anak Sambungnya Dituding Tak Hormati Krisdayanti, Ashanty Kini Buka Suara hingga Beberkan Fakta Sebenarnya, 'Aku Yakin 100% !'

Ashanty pun mengaku capek karena ini bukan permasalahan yang menarik untuk diperbincangkan banyak pihak.

"Capek, jujur aku capek. Capek dan ini kan bukan permasalahan yang enak buat diberitain. Tidak ada satu pihak pun di sini yang diuntungkan. Gak ada satu pihak pun di sini yang harus mengalami hal begini," jelasnya.