Banyak Dipertanyakan, dr. Reisa Broto Asmoro Ungkap Keamanan Berenang di Tempat Umum saat Pandemi Asalkan dengan Beberapa Syarat Ini

By Shinta Dwi Ayu, Senin, 29 Juni 2020 | 18:15 WIB
Reisa Broto Asmoro. (Instagram/@reisabrotoasmoro)

"Setiap hari hasilnya harus diinformasikan di papan informasi, agar semua pengguna tahu. Kedua pastikan pembersihan dilakukan secara rutin terhadap seluruh permukaan dan di sekitar kolam renang," tambahnya.

Pengguna kolam renang pun harus dibatasi saat ini.

"Ketiga, jumlah pengguna kolam renang harus dibatasi. Agar bisa menerapkan jaga jarak baik di dalam maupun di sekitar kolam renang," kata dr. Reisa Broto Asmoro.

Baca Juga: Berjemur di Pagi Hari Jadi Tren di Kalangan Selebriti untuk Tangkal Virus Corona, Dokter Reisa Broto Asmoro Buka Suara Patahkan Teori yang Salah

Pengguna yang ingin masuk ke dalam kolam renang pun harus dipastikan sehat.

"Pastikan pula tamu yang ingin masuk ke dalam kolam renang harus sehat," tutup dr. Reisa.