Padahal Sudah Tak Sabar Jadi Janda, Meggy Wulandari Curhat Alami Kesulitan Ceraikan Kiwil karena Hal Ini: 'Semoga Nanti Bisa Selesai'

By Diah Puspita Ningrum, Selasa, 30 Juni 2020 | 13:25 WIB
Meggy Wulandari dan Kiwil (instagram.com/@meggykiwil)

Nakita.id - Rumah tangga komedian Kiwil dan istri keduanya, Meggy Wulandari sedang berada di ujung tanduk.

Meggy telah mengajukan gugatan cerai pada suaminya, meski pernikahannya dengan Kiwil telah berjalan selama 17 tahun.

Di tengah proses perceraian yang sedang berjalan, hubungan Kiwil dan Meggy pun memanas.

Baca Juga: Nyanyi di Acara Sunatan Berbuntut Panjang, Rhoma Irama Kini Balik Lempar Bola Panas Menyerang Bupati Bogor: ‘Ini yang Ibu Bupati Bilang Serius Menghadapi Corona?'

Diketahui, Kiwil menikahi Meggy yang kala itu berprofesi sebagai pedangdut pada November 2013 silam.

Pernikahan tersebut dilakukan secara diam-diam lantaran Rohimah istri pertama Kiwil tak mau jika dirinya dimadu.

Rohimah mengetahuinya setelah Meggy Wulandari hamil anak pertama.

Sayangnya pernikahan yang sudah dibangun selama 17 tahun ini hanyalah kenangan, Meggy Wulandari melayangkan gugatan cerainya untuk Kiwil.

Melansir dari Kompas.com, Meggy yang tinggal menunggu gugatannya dikabulkan justru kembali menelan kecewa karena ulah Kiwil.

Pada sidang mediasi yang digelar di Pengadilan Agama Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Senin (29/6/2020) kemarin, Meggy mengaku mengalami kesulitan.

Diakui ibu tiga anak tersebut, ia sulit mencantukan alamat rumah Kiwil hingga gugatan cerainya tak kunjung sampai ke tangan sang komedian.

Bahkan, Meggy sudah berusaha menghubungi pihak keluarga Kiwil untuk mencantumkan alamat tersebut, tapi hasilnya nihil.

Baca Juga: Covid-19 Belum Selesai, China Kembali Temukan Virus Baru yang Kembali Berisiko Jadi Pandemi, 'Sangat Menular'

“Berjalan baik meskipun agak crowded di awal, karena suratnya selama ini enggak sampai ke Mas Kiwil, tapi cuman sampai ke kelurahan,” kata Meggy di Pengadilan Agama Cibinong, Jawa Barat, Senin.

Enggak ada yang tahu alamat lengkapnya. Jadi hanya tahu by shareloc saja dan patokan ini itu, tapi tidak tahu RT, kecamatan dan kelurahannya. Memang terbukti kalau aku tuh selama ini enggak kepo dan enggak mau mencampuri urusan di sana,” tambah Meggy.

Terkait gugatan cerai tersebut, Meggy mengatakan tidak masalah jika Kiwil tidak pernah hadir dalam persidangan.

Pasalnya, dia dan Kiwil sudah berpisah secara agama dengan bukti yang dibeberkan.

“Karena saya sudah berhitung, mohon maaf kalau tidak salah saya secara agama sudah sah (diceraikan), karena sudah tiga bulan dan Mas Kiwil sudah ada pernyataan melalui WA (WhatsApp) bahwa dia menyetujui untuk kami hidup masing-masing, sesuai dengan apa yang kami pilih,” tutur Meggy.

“Dia akan menjalani hidupnya dengan apa adanya, tapi saya enggak bisa share istrinya dan itu sudah lama saya sampaikan,” tambahnya.

Baca Juga: Singgung Dosa Setelah Diduga Terima Sindiran dari Nikita Mirzani, Baim Wong Ngaku Dibuat Ngeri Bayangkan Ganjaran Orang yang Kerap Layangkan Hinaan dan Tuduhan

Meggy berharap kalau pada sidang lanjutan 13 Juli 2020 nanti, dia segera bisa menyandang status sebagai janda.

“Semoga pas 13 Juli nanti ya bisa selesai,” ujar Meggy menambahkan.