Raket Nyamuk Diklaim Mampu Bunuh Kutu Kucing, Begini Jawaban Tak Terduga Dokter Hewan Tentang Hal Ini

By Cecilia Ardisty, Jumat, 10 Juli 2020 | 06:15 WIB
Cara membasmi kutu kucing pakai raket nyamuk (freepik)

Selain Kizam, akun Facebook Cintya Amelia juga mengunggah video serupa pada Selasa (7/7/2020).

Dalam video berdurasi 33 detik tersebut terdengar bunyi letupan-letupan kecil ketika raket nyamuk disentuhkan ke tubuh kucing.

Lantas, apakah hal tersebut efektif? Berikut penjelasan dokter hewan: Dokter hewan dari Universitas Gadjah Mada (UGM) drh Slamet Raharjo mengungkapkan, tindakan penyetruman kutu menggunakan raket nyamuk seperti dalam video tersebut tidak dapat membunuh kutu yang ada pada tubuh kucing.

Baca Juga: Memang The Real Sultan, Nagita Slavina Rela Adopsi Kucing yang Harganya Bikin Warganet Melongo: 'Bisa Buat Resepsi'

Cara membasmi kutu kucing pakai raket nyamuk

"Melihat video ini, saya kok tidak yakin bunyi 'pletek-pletek' itu akibat kutu kucing. Saya menduga itu karena kulit kucing yang tersentuh raket," ujar Slamet saat dikonfirmasi Kompas.com, Kamis (9/7/2020).

Menurutnya, raket nyamuk hanya memiliki fungsi untuk membunuh serangga dengan daya listrik yang rendah.

Selain itu, aliran listrik yang ada pada raket nyamuk juga tidak berbahaya bagi manusia.

"Pada dasarnya raket nyamuk memiliki daya listrik yang rendah yang dapat membunuh serangga dan tidak berbahaya bagi manusia, namun tetap memberikan efek kejut yang dapat berbahaya bagi jantung," kata dia.