Mulai Sekarang Ganti Deodoran dengan Baking Soda dan Raciklah dengan Cara Mudah Ini, Hasil Luar Biasanya Akan Bikin Moms Lebih Percaya Diri!

By Gabriela Stefani, Kamis, 16 Juli 2020 | 09:52 WIB
Baking soda untuk hilangkan bau ketiak (Freepik)

Nakita.id - Kalau berbicara bau badan, terutama ketiak pasti Moms setuju bahwa hal itu sangat tidak nyaman.

Ujung-ujungnya Moms memilih terus menggunakan deodorant tiap berpergian.

Tapi salah-salah pilih deodoran justru bisa bikin ketiak menghitam.

Baca Juga: Dilema Mencukur Bulu Ketiak, Ternyata Begini Cara yang Tepat Agar Kulit Tidak Iritasi dan Bau Badan Menjauh

Alhasil Moms perlu memikirkan masalah baru untuk kembali mencerahkan kulit ketiak.

Nah daripada bingung, lebih baik Moms menggunakan bahan alami yang dapat ditemukan di dapur.

Tahu tidak bahwa baking soda selain bermanfaat untuk membuat kue mengembang juga ampuh menetralisir serta menghilangkan bau badan.

Baca Juga: Hanya 10 Menit Menggunakan Satu Bahan Alami Ini, Ketiak yang Berwarna Gelap Bisa Berubah Cerah dengan Cepat

Perlu diingat bahwa baking soda tidak boleh digunakan ketika ketiak baru saja dicukur atau waxing ya Moms.

Meskipun baking soda ampuh hilangkan bau badan, Moms juga tetap harus mandi secara teratur supaya menyingkirkan bau badan yang tidak menyenangkan atau bakteri.

Hindari jenis makanan atau minuman tertentu seperti makanan pedas, kopi, alkohol, dll yang bisa memicu keringat.

Untuk mencobanya Moms hanya perlu menyapukan baking soda ke bagian ketiak layaknya bedak tabur guna menyerap keringat.

Baca Juga: Tak Perlu Pakai Obat Pemutih, Cuma dengan Gunakan Buah Ini, Ketiak yang Menghitam Bisa Langsung Cerah Seketika

Setelah 10 menit, bersihkan soda baking soda dengan air hingga tak ada yang tersisa.

Moms bisa mengulangnya beberapa kali dalam sehari.

Selain itu, baking soda juga bisa dicampurkan dengan beberapa bahan lainnya yang bisa Moms coba satu per satu dan rasakan manfaatnya.

Baca Juga: Punya Masalah Dengan Warna Ketiak yang Menghitam, Ada Baiknya Moms Coba Tips ini!

1. Lemon dan baking soda

Caranya, peras satu buah lemon. Kemudian hasil perasannya dicampur satu sendok makan baking soda.

Pastikan untuk menambahkan air agar bahan-bahan tercampur.

Oleskan campuran ini ke ketiak, dan biarkan bekerja selama sekitar 20 menit.

2. Tepung maizena dan baking soda

Campurkan satu cangkir tepung maizena, satu cangkir air dan satu sendok makan baking soda.

Pastikan mencampur ketiga bahan ini dengan baik.

Baca Juga: Cuma dengan Mengoleskan Baking Soda dan Tunggu 5 Menit, Perubahan Menakjubkan Ini Akan Langsung Terlihat pada Gigi

Oleskan campuran tersebut saat Anda mandi, biarkan kering selama beberapa menit.

Campuran ini harus diterapkan di bawah lengan setidaknya sekali sehari untuk menghilangkan bau ketiak.

3. Minyak kelapa dan soda kue

Minyak kelapa dikenal mampu menghilangkan bakteri, sehingga dapat membantu menyingkirkan bau badan bila dicampur baking soda.

Campurkan 3 sendok teh baking soda dengan 3 sendok teh minyak kelapa.

Gunakan campuran ini sebagai deodoran, biarkan kering selama beberapa menit dan mandi setelahnya.

Baca Juga: Coba Ganti Cara Merebus Telur dengan Menambahkan Baking Soda, Setelah 10 Menit Hasil Tak Terduga Ini Dapat Dirasakan