Dibalik Rasa Pahitnya, Jus Daun Pepaya Ternyata Punya Segudang Manfaat Bagi Tubuh hingga Ampuh Cegah Penyakit Serius Ini

By Poetri Hanzani, Kamis, 16 Juli 2020 | 15:00 WIB
Manfaat konsumsi jus daun pepaya (Monthirayo)

Dibalik Rasa Pahitnya, Jus Daun Pepaya Ternyata Punya Segudang Manfaat Bagi Tubuh hingga Ampuh Cegah Penyakit Serius Ini

Nakita.id - Tak hanya daging buahnya, daun pepaya juga punya banyak manfaat.

Daun pepaya bisa ditumis atau bahkan dibuat lalapan.

Selain itu, ada pula cara lain konsumsi daun pepaya.

Moms bisa mencoba membuatnya dengan cara dijus.

Baca Juga: Dianggap Sebagai Buah Diet yang Paling Ampuh, Ternyata Pepaya Mengandung Bahaya Ini yang Belum Banyak Orang Ketahui

Walau terdengar tak biasa, namun jus daun pepaya memiliki manfaat bagi tubuh.

Melansir NDTV Food, Moms hanya perlu menyiapkan bahan berupa daun pepaya yang dicampur dengan air.

Manfaat konsumsi jus daun pepaya

Setelah itu, blender kedua bahan itu dan nikmati jus daun pepaya sesuai dengan selera Moms.

Lalu apa saja manfaat yang diperoleh dari jus daun pepaya?

Berikut sederet manfaat konsumsi jus daun pepaya:

1. Meningkatkan kinerja pencernaan

Daun pepaya juga kaya akan protease dan amilase.

Enzim-enzim ini membantu memecah protein, karbohidrat dan mineral sehingga dapat membantu meningkatkan sistem pencernaan.

Sifat anti-peradangannya yang tinggi juga mengurangi peradangan lambung dan usus besar.

Baca Juga: Biasa Dilepeh Ketika Tak Sengaja Termakan, Ternyata Biji Pepaya Mampu Menurunkan Berat Badan, Begini Caranya

2. Mengurangi risiko kanker

Ekstrak dari daun pepaya memiliki sifat anti kanker yang hebat terutama karena senyawa acetogeninnya.

Menurut penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal Ethnopharmacology, enzim yang terkandung dalam daun pepaya dapat melawan kanker hati, paru-paru, pankreas dan kanker payudara.

Sifat anti-inflamasi daun pepaya juga dapat membantu mengurangi peradangan dan efek samping kemoterapi.

Baca Juga: Tak Banyak yang Tahu, Rutin Konsumsi Tumbukan Biji Pepaya Dapatkan Hasil Mengejutkan pada Tubuh Anda

3. Membuat wajah awet muda

Daun pepaya dapat menjadi pilihan terbaik untuk melindungi kulit dari kerusakan dan membuat kulit tampak lebih muda.

Kandungan antioksidan dalam daun pepaya tak sekadar menangkal bahaya radikal bebas, namun juga ampuh memperbaiki sel kulit yang rusak seiring bertambahnya usia.

Sel yang rusak ini jika dibiarkan akan menimbulkan tanda penuaan seperti kerutan, garis halus dan elastisitas kulit berkurang.

4. Meningkatkan kesehatan organ hati

Organ hati merupakan bagian tubuh kita yang bekerja keras setiap harinya.

Maka, penting bagi Moms untuk memastikan kesehatan organ yang memfilter racun dari tubuh kita ini.

Sama seperti pepaya, jus daun pepaya rupanya juga bertindak sebagai agen pembersih untuk hati, sehingga menyembuhkan banyak penyakit hati kronis dan sirosis hati.

Baca Juga: Wah Siapa Sangka, Ternyata Ada Banyak Manfaat Pepaya Muda untuk Kesehatan, Bisa Bakar Kalori hingga Lemak Ekstra Lo Moms!

5. Mengobati demam berdarah

Penyakit demam berdarah kerap menghantui, apalagi ketika musim hujan tiba.

Pasalnya, penyakit satu ini bisa jadi mematikan jika tak ditangani sesegera mungkin.

Demam berdarah sangat menurunkan jumlah trombosit darah dan ekstrak dari daun pepaya dikenal dapat meningkatkannya.

Penelitian telah membuktikan bahwa jus daun pepaya memberikan kontribusi signifikan dalam produksi dan meningkatkan jumlah trombosit.

Kandungan acetogenin dalam daun pepaya juga bisa mencegah malaria.

Nah itu dia Moms manfaat dari konsumsi jus daun pepaya.

Selamat mencoba ya!