Moms Ingin Awet Muda Luar Dalam? Simak Tips Ampuh Merawat Kulit dari dr. Olivia Ong Hanya di Beauty Date 2020!

By Ratnaningtyas Winahyu, Jumat, 17 Juli 2020 | 14:51 WIB
dr. Olivia Ong akan berbagi tips mencegah penuaan dini di Beauty Date 2020 (Dok. Jakarta Aesthetic Clinic)

Tahun 2015 tempat praktik dr. Olivia Ong bertransformasi menjadi Jakarta Aesthetic Clinic (JAC), sebuah klinik di Jalan Gunawarman nomor 11, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan dengan seluruh timnya yang sangat berdedikasi.

Hanya dalam dua tahun berdiri saja sejak tahun 2015, melalui komitmen, kerja keras dan profesionalisme, JAC sudah sukses menunjukkan eksistensinya baik itu di dalam negeri hingga level internasional.

Tahun 2019 lalu menjadi tahun spesial bagi JAC dan sebuah torehan sejarah untuk Indonesia, karena dr. Olivia Ong berhasil meraih juara pertama se-Asia Pasifik untuk jumlah perawatan treatment kombinasi ultherapy, filler, dan botoks pada Golden Record Award 2019 yang diselenggarakan oleh Merz Aesthetics, sebuah perusahaan farmasi terbesar di Jerman, September kemarin di Manila, Filipina.

Tak hanya itu, dr. Olivia Ong juga selalu diundang sebagai salah satu pembicara pada ajang kedokteran estetik level internasional sejak 2015.

Terakhir kali, ia berangkat ke Paris pada Januari 2020 untuk membicarakan penanganan salah satu komplikasi filler.

Baca Juga: Beauty Date 2020: Tak Perlu Kuras Kantong Perawatan di Klinik Kecantikan, Ini Cara Mudah dan Sederhana Cegah Penuaan pada Kulit

Menariknya, di tengah-tengah waktu praktiknya, dr. Olivia Ong memilih melanjutkan studi S2 di Universitas Udayana.

Ia mengambil bidang kedokteran antiaging yang menjangkau ilmu kedokteran estetika, kulit, nutrisi, olahraga sampai hormon.

Saat ditanya pandangannya soal penuaan, dr. Olivia mengatakan, penuaan adalah suatu penyakit yang dapat dicegah, dikendalikan, bahkan diputar balik.

Untuk mencegahnya, ia pun menyarankan untuk mulai menggunakan sunscreen dengan tepat setiap hari, membersihkan jerawat, merawat noda-noda di wajah, dan mulai berinvestasi dengan perawatan estetika.

Bagaimana Moms, makin tak sabar kan untuk berbincang dengan dr. Olivia Ong di Beauty Date 2020?

Beauty Date 2020 merupakan program online kolaborasi dari female media Grid network yang terdiri dari NOVA, Nakita, Grid.ID, CewekBanget.ID dan Stylo Indonesia.

Beauty Date 2020

Baca Juga: Beauty Date 2020: Mitos atau Fakta, Skincare Bisa Akibatkan Pori-pori Wajah Remaja Membesar? Ini Penjelasannya