Sudah Kurangi Makan Supaya Menjaga Berat Badan Namun Tak Berhasil, Ini Tips dari Dokter Gizi

By Cecilia Ardisty, Minggu, 19 Juli 2020 | 21:00 WIB
Lemak perut (freepik)

Namun meski dianggap sepele, menjaga berat badan ideal tidaklah mudah.

Pasalnya fakta di lapangan ditemui seseorang yang sudah berupaya makan dengan porsi berlebih namun tidak juga bertambah berat badannya.

Sebaliknya ada pula seseorang yang merasa hanya makan dengan porsi sedikit tapi cepat gemuk.

Lantas, mengapa hal ini bisa terjadi?

Menjawab hal ini, Dokter Gizi di MRCCC Siloam Hospitals Semanggi, dr Agnes Riyanti Inge Permadhi menjelaskan setidaknya ada tiga faktor yang memengaruhi:

Baca Juga: Baking Soda Ampuh Turunkan Berat Badan,Lemak di Perut dan Lengan Hilang dalam Waktu Singkat

1. Genetika

Genetik adalah sesuatu yang sulit diubah, karena bawaan alami tubuh.

Diberitakan Kompas.com (6/3/2020), genetika adalah cabang biologi yang menyangkut dengan pewarisan sifat (hereditas) dan variasi.

Konsep genetika berkembang dari ilmu yang membahas tentang bagaimana sifat diturunkan menjadi lebih luas, yakni ilmu yang mempelajari tentang materi genetik.

Secara luas, genetika membahas mengenai:

- Strukturmateri genetik, meliputi gen, kromosom, DNA, RNA, plasmid, episom, dan elemen tranposabel.

- Reproduksi materi genetik, meliputi reproduksi sel, replikasi DNA, dan lainnya.

- Kerja materi genetik, meliputi ruang lingkup materi genetik, transkripsi, kode genetik dan lainnya.

- Perubahan materi genetik, meliputi mutasi dan rekombinasi Genetika dalam populasi

- Perekayasaan materi genetik