Benarkah Muntah Darah Saat Batuk Petanda Seseorang Terpapar Covid-19? Begini Penjelasan Dokter

By Yosa Shinta Dewi, Kamis, 6 Agustus 2020 | 09:19 WIB
Muntah darah saat batuk (Freepik)

Benarkah Muntah Darah Saat Batuk Petanda Seseorang Terpapar Covid-19? Begini Penjelasan Dokter

Nakita.id - Muntah darah saat batuk tentu jadi salah satu hal yang tidak boleh diabaikan.

Apalagi di tengah wabah virus corona seperti sekarang ini wajib untuk lebih mengetahui indikasi penyakit apa muntah darah saat batuk.

Seperti yang sudah banyak diketahui, batuk menjadi salah satu dari sekian banyak kemungkinan gejala Covid-19.

Baca Juga: Lagi, Bayi 2 Bulan Alami Infeksi Paru-paru Hingga Muntah Darah Karena Asap Rokok

Sempat beredar kabar sebagian kecil pasien positif Covid-19 dilaporkan mengalami gejala batuk disertai darah.

Lantas, apakah benar jika muntah darah saat batuk jadi salah satu gejala seseorang terjangkit Covid-19?

dr. Ceva Wicaksono, Sp.PD (K), Dokter Spesialis Penyakit Dalam Konsultan Pulmonologi Rumah Sakit Pondok Indah (RSPI) - Pondok Indah menjawab mengenai muntah darah saat batuk.

dr. Ceva Wicaksono, Sp.PD (K) menegaskan kalau muntah darah saat batuk bukan gejala khusus seseorang terpapar Covid-19.

"Muntah darah saat batuk bukan petanda yang khas untuk Covid-19," jelas dr. Ceva Wicaksono.

Lebih lanjut, dr. Ceva Wicaksono, Sp.PD (K) menegaskan jika seseorang mengalami kondisi tersebut maka ada beberapa indikasi yang menjadi pemicunya.

Mulai dari adanya gangguan pada saluran atau sistem pernapasan dan sekaligus saluran atau sistem pencernaan atas.

Baca Juga: Muntah Darah Selama Kehamilan, Inilah Fakta dan Penyebabnya

Muntah darah saat batuk

Dengan begitu, muntah darah saat batuk tidak boleh dianggap remeh dan harus cepat ditangani oleh ahli.

Sebab, sederet hal fatal justru akan mengancam jiwa lantaran kehabisan darah.

"Hal yang fatal saat muntah darah tentu adalah kehabisan darah dan bisa kematian.

"Bekuan darah yang menyangkut di tenggorokan juga bisa menyebabkan sumbatan jalan napas," tutur dr. Ceva Wicaksono, Sp.PD (K).

Lantas, apa yang harus dilakukan guna mencegah muntah darah saat batuk, ya?

Berikut Nakita.id rangkum beberapa hal yang dapat dilakukan:

Baca Juga: Jangan Anggap Enteng Penyakit Pneumonia. Terlambat Penanganannya, Fatal Akibatnya

- Menjaga batuk jangan terlalu kuat

- Memberikan antitusif (obat batuk)

- Mencegah mual dan muntah

- Memberikan obat anti mual