Kerap Kali Mengganggu Penampilan dan Buat Risih, Ini Bahan-bahan Alami yang Bisa Digunakan untuk Atasi Kulit Kepala Gatal

By Ine Yulita Sari, Selasa, 11 Agustus 2020 | 16:01 WIB
Bahan-bahan alami untuk mengusir kulit kepala gatal (Freepik.com)

Namun, beberapa ahli mengatakan sejauh ini obat yang ampuh mengatasi kulit kepala gatal adalah bahan-bahan alami yang bisa dengan mudah didapatkan.

Berikut beberapa bahan alami yang ampuh mengusir gatal pada kulit kepala.

Tea tree oil

Baca Juga: Pakar Menyatakan Jangan Lagi Menyisir Rambut dari Kulit Kepala Baru ke Bawah, Ternyata Sebabkan Kerusakan Rambut Jangka Panjang

Minyak pohon teh atau tea tree oil mengandung anti-jamur, anti-peradangan, dan anti-bakteri yang bisa mengusir masalah pada kulit kepala.

Ada dua cara menggunakan tea tree oil untuk mengobati kulit kepala gatal.

Yang pertama, campurkan sepuluh sampai dua puluh tetes tea tree oil dengan sampo bayi dan gunakan untuk mencuci rambut dengan teratur.

Cara yang kedua adalah dengan mencampurkan dua sampai tiga tetes tea tree oil dengan satu sendok makan minyak sayur.

Kemudian oleskan pada kulit kepala dan pijat ringan. Ulangi perawatan ini selama satu sampai dua minggu.