Kemenangan Lawan Covid-19 Semakin Dekat, Pengemudi Ojek Online Ungkap Efek Disuntik Vaksin Virus Corona Meski Awalnya Ragu

By Diah Puspita Ningrum, Jumat, 14 Agustus 2020 | 19:35 WIB
Ilustrasi vaksin virus corona (pixabay.com)

"Pas pertama (disuntikan) ngantuk banget, saya kira saya jarang tidur, tapi ngantuknya enggak bisa ditahan. Pas bangun, enak ke badan dan nafsu makan tinggi," ujar Fadly saat dihubungi, Jumat (14/8/2020).

Selain itu, ia juga sempat merasakan suhu badannya naik.

Namun, masih dalam tahap wajar.

"Bukan demam sih, tapi agak panas badan. Tapi wajar, saya juga lihat kartu catatan harian kan ada tingkatannya. Kalau bahaya itu suhu badan di atas 39 derajat," kata dia.

Baca Juga: Tak Perlu Sampai Suntik Kolagen, Sederet Makanan Ini Ampuh Menyembuhkan Bekas Jerawat Jika Rutin Dikonsumsi Setiap Hari

Setelah disuntik, ada beberapa pantangan yang tidak boleh ia lakukan.

Salah satunya mengonsumsi beberapa jenis obat.

"Pantangannya ada, yang saya ingat salah satu jenis obat enggak boleh dimakan, karena bisa menurunkan imun. Tapi aktivitas lain boleh, bahkan setelah divaksin saya ngojeg lagi," kata Fadly.

Fadly tidak sendiri. Ia menjadi relawan bersama enam keluarganya, termasuk istri dan ibunya.

Fadly tak menampik bahwa awalnya ia sempat ragu.