Mengatasi Wajah Keriput Secara Alami Menggunakan Masker Anggur, Begini Cara Mudah Membuatnya

By Cecilia Ardisty, Sabtu, 15 Agustus 2020 | 14:30 WIB
Cara mengatasi kulit keriput pakai anggur (pixabay.com/stevepb)

Nakita.id - Tahukah Moms kalau buah anggur salah satu cara mengatasi wajah keriput.

Anggur dapat mengatasi wajah keriput karena kandungan resveratrol dan vitamin C.

Vitamin C pada anggur dapat membantu meremajakan kulit sehingga dapat mengatasi wajah keriput.

Baca Juga: Selain Ampuh Menurunkan Berat Badan, Ternyata Diet Air Putih Bisa Mencegah Penuaan Dini, Selamat Tinggal Kulit Keriput!

Faktanya, mereka bahkan dapat melindungi kulit Moms dari radiasi ultraviolet penyebab kanker dan radikal bebas yang dapat, dalam skala lebih kecil, menyebabkan keriput dan bintik hitam.

Vitamin C diperlukan agar kulit Moms membentuk kolagen, yang membantu memberi kekencangan pada wajah Moms.

Nah, cara mengatasi wajah keriput menggunakan anggur yaitu menjadikannya masker.

Baca Juga: Harga Krim Kecantikan Bikin Kantong Bolong? Buat Krim Anti Kerutan #5MenitAja dengan Bahan Rumahan Ini